MALANG POSCO MEDIA, KOTA BATU – Dua warga asal Kelurahan Sisir, Kota Batu dan Karangploso, Kabupaten Malang mendapat durian runtuh. Pasalnya dua warga tersebut mendapat sepeda motor matik secara cuma-cuma dari hasil undian Gebyar Vaksinasi Ramadan 2022 yang digelar oleh Polres Batu Senin (9/5) kemarin di Pos Pelayanan Alun-Alun Batu.
Kapolres Batu, AKBP I Nyoman Yogi Hermawan mengatakan bahwa gebyar vaksinasi diselenggarakan oleh Polres Batu sejak sebulan lalu bertujuan untuk mendukung herd immunity. Serta mewujudkan Indonesia sehat.
“Total sudah ada 4.002 dosis yang disuntikkan baik di Alun-alun Batu dan beberapa obyek wisata lain di seputaran Kota Batu hingga Pujon, Ngantang, dan Kasembon. Tidak hanya mendukung herd immunity, tapi vaksinasi ini untuk memastikan dan memfasilitasi wisatawan yang ingin berlibur ke Kota Batu agar lebih nyaman dan aman,” ujar Yogi kepada Malang Posco Media.
Lebih lanjut, kegiatan vaksinasi ini sukses berkat dukungan dari tenaga nakes dan anggota Polri yang tak kenal lelah. Pasalnya mereka memberikan pelayanan kepada masyarakat selama bulan Ramadan dan libur Lebaran.
Tidak hanya program vaksinasi Ramadan, kedepannya Polres Batu bersama Pemkot Batu akan terus membuat program vaksinasi. Utamanya bagi golongan lanjut usia (lansia) dan anak-anak.
“Vaksinasi ke depan kita akan konsentrasikan ke golongan tersebut karena cukup rentan terpapar Covid-19. Apalagi lansia jadi golongan dengan tingkat vaksinasi rendah akibat kendala komorbid,” imbuhnya.
Wakil Wali Kota Batu, Ir. Punjul Santoso M.M yang turut hadir dalam pengambilan undian sangat mengapresiasi terobosan Polres Batu mempercepat vaksinasi di Kota Batu. Program itu bisa dicontoh untuk meningkatkan partisipasi vaksinasi oleh warga.
“Ini adalah wujud sinergi bersama demi mendukung Kota Batu sehat. Apalagi kota ini merupakan jujukan wisatawan dari beragam daerah. Ini perlu didukung penuh,” paparnya.
Dalam pengundian dua sepeda motor diraih oleh Ainun Rahma warga Karang Ploso, Kabupaten Malang dengan undian 1885 dan Sumeh Ati warga Kelurahan Sisir, Kota Batu dengan nomor undian 0413. Mereka menjadi warga yang beruntung karena mendapat dua sepeda motor. Serta ada 10 undian doorprize lainnya. (eri)