MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Suzuki Fronx, unit crossover SUV terbaru dari Suzuki, kini sudah hadir dan “ready stock” di Kota Malang. Sejak resmi tersedia pekan lalu, mobil ini langsung mendapat respons positif dari masyarakat pecinta otomotif.
Sales Head Dealer Suzuki Malang United Motors Centre (UMC) di Jalan S. P. Sudarmo, Andri Irwanto, menyampaikan bahwa penyerahan unit pertama dilakukan pada Sabtu, 5 Juli 2025 lalu.
“Iya, sudah 5 Juli kemarin, kami melakukan handover (penyerahan) pertama unit Suzuki Fronx di dealer kami. Memang antusiasme warga untuk Fronx sangat besar,” papar Andri kepada Malang Posco Media, Selasa (8/7) kemarin.
Sejak saat itu, tercatat sudah 11 unit Fronx berhasil dikirim kepada pelanggan. Menurut Andri, saat ini masih tersedia 12 unit dalam status indent. Bagi warga yang penasaran, bisa langsung melihat unit display Fronx di Dealer Suzuki UMC Malang.
Tak hanya itu, Suzuki juga memberikan penawaran menarik bagi pelanggan awal. “Kami beri diskon Rp 10 juta sampai bulan September ini. Di dealer juga kami sediakan unit test drive untuk customer yang mau merasakan sensasi berkendara dengan Suzuki Fronx,” pungkasnya.
Suzuki Fronx pertama kali diperkenalkan ke publik Indonesia oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pada Mei lalu. SUV bergaya coupe ini tampil dengan teknologi keselamatan terkini dan mesin yang ramah lingkungan, menjadikannya model unggulan terbaru dari Suzuki di Tanah Air.
Fronx ditawarkan dalam tiga varian, yakni SGX, GX, dan GL, yang disesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi pelanggan. Desainnya mengusung konsep SUV Coupe dengan atap melandai. Dimensi eksteriornya berukuran panjang 3.995 mm, lebar 1.755 mm, dan tinggi 1.550 mm. Postur mobil terlihat kokoh dengan wheelbase 2.520 mm, serta radius putar hanya 4,8 meter yang membuatnya lincah di berbagai medan.
Tampilan depan Fronx mudah dikenali dengan LED Position Lamp, LED Turning Lamp, dan LED Daytime Running Light (DRL) 3-titik khas, serta LED Head Lamp lengkap dengan fitur Follow Me Home. Bagian belakangnya dilengkapi rear combination LED lights, sementara bagian roda dibedakan berdasarkan varian: black alloy wheel 16 inci untuk SGX, dan dual-tone alloy wheel untuk GX maupun GL. (ica/aim)