MALANG POSCO MEDIA, MALANG-Memasuki tahun kedua Malang Makkmur, Bupati Malang Drs. H. M. Sanusi mengakui bukan hal yang mudah. Sebagai pemimpin dirinya terus berusaha untuk menjadi lebih baik. Di tahun kedua pemimpin selain pendidikan, kesehatan, ekonomi, pariwisata dan lingkungan hidup, ada lagi program prioritas. Yaitu pembangunan desa.
Untuk pembangunan desa, Sanusi mengaku berkolaborasi dengan seluruh perguruan tinggi di Malang. Dimana dengan kolaborasi atau kerjasama yang dilakukan, harapannya mampu meningkatkan perekonomian di desa-desa.
“Kami melakukan kolaborasi dengan Universitas Brawijaya, Universitas Muhammadiyah Malang, UIN Maliki, Unisma dan semua perguruan tinggi di Malang. Kerjasama kami mulai dari bidang pendidikan, kesehatan, termasuk teknologi. Yang prinsipnya melalui kerjasama ini maka desa-desa di Kabupaten Malang semakin maju yang dampaknya dapat meningkatkan ekonomi masyarakat,’’ tambahnya.
Pembangunan infrastruktur di desa-desa pun tetap menjadi prioritas utama Pemerintah Malang Makmur. Dan tahun ini juga telah diwujudkan program satu desa mendapatkan satu paket pembangunan jalan. Anggaran yang digelontorkan pun tidak sedikit, lebih dari Rp 500 miliar.
“Sesuai arahan bapak Presiden Joko Widodo bahwa pembangunan dimulai dari desa. Kita wujudkan itu dan infrastruktur kita benahi. Dengan infrastruktur yang baik, akan memunculkan banyak potensi dan menjadikan desa lebih baik,’’ urainya.
Tahun kedua ini, Sanusi berharap banyaknya investor melakukan investasi di Kabupaten Malang. Dengan adanya investasi maka perputaran uang di Kabupaten Malang akan lebih banyak. “Dengan perputaran uang itu, maka ekonomi meningkat yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat,’’ urainya. Dia juga mengatakan dengan adanya investor maka dapat mengurangi pengangguran.
Dan tidak kalah penting, Sanusi juga mengatakan pihaknya konsentrasi dengan lingkungan hidup. Yang mana dia juga patut bangga dengan masyarakat yang peduli soal sampah. Kepedulian itu diwujudkan dengan banyaknya TPS3R didirikan.
“Ini juga prioritas kami, yaitu kembali menanam bibit pohon di lahan-lahan gundul. Dengan melakukan reboisasi ini, tujuannya adalah menyeimbangkan ekosistem,’’ tambahnya. Untuk penanaman pohon ditambahan Sanusi pihaknya juga banyak bekerjsamana. Termasuk dengan warga.
“Karena alam ini juga harus diperhatikan. Perhatian kepada alam tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi menjadi tanggung jawab kita semua. Prinsipnya, kami sebagai Bupati Malang terus berupaya untuk membangun Kabupaten Malang lebih baik ke depan,’’ tandasnya.(ira/agp)