.
Thursday, November 21, 2024

Tak Ada Lagi Alasan Kalah

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Penggawa Arema FC telah dua kali menjajal rumput lapangan Stadion Soepriadi di Kota Blitar yang anyar pasca-pembenahan. Alfarizi dkk pun mendapati kondisi lapangan kini jauh lebih bagus, dan diyakini bisa membantu permainan tim Singo Edan dalam laga home lanjutan melawan Malut United, Sabtu (19/10) besok.

Tim asuhan Joel Cornelli ini telah berlatih di Stadion Soepriadi pada, Rabu (16/10) sore dan Kamis (17/10) kemarin. Setelah itu, Arema FC masih mendapatkan jatah official training, Jumat (18/10) hari ini.

Pemain Arema FC mengakui senang dengan perubahan yang ada dan membuat mereka bisa kembali bermain di Kota Blitar yang tidak jauh dari Malang. Apalagi, sebelum ini mereka menjalani away selama lima laga beruntun. “Sekarang ada perubahan kondisi lapangan. Tentu lebih bagus daripada pertama kami bermain di sini,” kata kapten tim Arema FC Alfarizi.

Di dua laga awal dengan status home, Alfarizi cs hanya mendapatkan satu poin. Hasil dari sekali imbang lawan Dewa United dan kalah dari Borne FC. Penggawa Singo Edan pun kini tak bisa beralasan lagi gagal tampil optimal. Mereka juga dipastikan lebih banyak kesempatan menjajal lapangan ketimbang calon lawan Malut United.

“Sekarang kami adaptasi sedikit lebih lama. Itu sebabnya, sekarang berangkat lebih awal. Itu bagus agar tim bisa merasakan kondisi lapangan sekarang seperti apa,” kata pelatih Arema Joel Cornelli.(ley/lim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img