.
Sunday, December 15, 2024

Wisata Legendaris Taman Rekreasi Selecta Kota Batu

Tambah Kolam Yin Yang dan Aquarium Raksasa

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Beragam fasilitas hingga wahana baru tengah disiapkan oleh pelaku wisata menyambut libur sekolah. Salah satunya adalah destinasi wisata legendaris Taman Rekreasi Selecta Kota Batu.  Direktur Selecta Drs. Pramono mengatakan bahwa pihaknya sudah menyiapkan sejak jauh hari untuk menyambut rombongan sekolah yang bakal berlibur ke Selecta. Fasilitas baru itu adalah kolam ikan Yin Yang dan Akoirium di area pintu masuk Selecta.

“Untuk menyambut wisatawan dari rombongan sekolah kami sudah siapkan dua fasilitas baru. Dengan setiap fasilitas memiliki daya tarik tersendiri dan diharapkan bisa menjadi spot foto baru para pengunjung,” ujar Pramono kepada Malang Posco Media.

Ia menjelaskan untuk kolam Yin Yang nantinya pengunjung bakal disuguhi kolam berwarna hitam dan putih. Menariknya kolam berwarna hitam akan diberi ikan berwarna putih, pun sebaliknya kolam berwarna putih bakal diisi ikan berwarna hitam.

“Sedangkan untuk Akoirium adalah aquarium raksasa yang memiliki panjang mencapai 50 meter. Fasilitas ini merombak  aquarium sebelumnya yang hanya memiliki panjang 20 meter. Akuarium itu berisi banyak ikan koi yang disekat-sekat sesuai warna,” bebernya.

Lebih lanjut, dengan adanya dua fasilitas pihaknya berharap mampu menjadi daya tarik baru bagi para wisatawan. Sehingga target kunjungan wisatawan sejumlah 750 ribu di akhir tahun bisa terealisasi.

“Tentunya dua fasilitas ini melengkapi wahana Taman Lumut yang juga baru kami bangun saat libur lebaran kemarin. Terbukti Taman Lumut ini menjadi daya tarik sendiri dan menyambut wisatawan ketika akan masuk menuju kolam air,” paparnya.

Taman Lumut ini, nantinya bisa dieksplore oleh pengunjung untuk mengabadikan momen saat berlibur. Mengingat pada liburan ini, Selecta optimis kunjungan wisata akan lebih tinggi dari sebelumnya.

Selain itu demi peningkatan pelayanan, pengelola berencana menaikkan Harga Tiket Masuk (HTM) menjadi Rp 50 ribu dari harga sekarang Rp 40 ribu. “Rencana kenaikan harga dikarenakan selama 5 tahun ini Selecta belum pernah menaikkan harga tiket masik. Sehingga perlu dilakukan penyesuaian,” tutupnya. (eri/bua)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img