.
Thursday, November 21, 2024

Tangkap Peluang Pasar

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Siapa yang menyangka dari riset hingga menemukan peluang pasar mampu membawa Daffa Khairan membuka peluang bisnis hingga ekspor. Ia mengungkapkan, salah satu hal yang perlu diperhatikan bagi seorang pebisnis adalah riset dan tangkap peluang.

“Kalau kita tidak peka ya akan terbuang dan terlewatkan begitu saja. Siapa yang bakal mengira hewan amfibi yang bernama Axolotl ini ternyata kebutuhan pasarnya sangat tinggi, tidak hanya di Indonesia, namun juga mancanegara,” terang pemilik axohub.id

Baginya peluang dalam dunia bisnis masih cukup luas untuk dapat dibuka dan di jelajahi lebih jauh. Kuncinya harus sabar dan tekun terhadap apa yang digeluti. Bukan perkara mudah dalam membangun bisnis yang ia tekuni saat ini.

“Apapun itu harus konsisten, tidak bisa sekali langsung sukses. Namanya jatuh bangun dalam dunia bisnis itu sudah biasa. Harus bisa terus bangkit dan bangkit lagi,” imbuhnya.

Selain itu, kolaborasi juga tak kalah penting untuk dilakukan di era saat ini. Baginya, dengan berkolaborasi maka akan lebih banyak mendapatkan manfaat dibandingkan dengan harus berdiri sendiri. “Karena eranya kolaborasi. Tentu kita tidak bisa bergaya mampu untuk mengatasi semua sendiri, dengan berkolaborasi maka sesuatu itu akan jadi lebih baik lagi. Oleh karenanya kolaborasi dalam berbisnis tidak bisa ditinggalkan,” tandasnya. (adm/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img