.
Thursday, December 12, 2024

Teco: Kami Butuh Menangi Pertandingan, Bukan Statistik

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, GIANYAR – Bali United berhasil mencatatkan kemenangan tipis 3-2 atas Arema FC dalam laga pekan 31 BRI Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (4/12) kemarin. Tim Serdadu Tridatu berhasil lepas dari upaya bangkit Tim Singo Edan yang sudah dibobol tiga gol di 45 menit pertama.

“Syukur alhamdulillah kami menang. Kami sudah kerja keras dan mendapatkan tiga poin. Semoga ini menjadi bekal yang baik untuk laga-laga selanjutnya,” ujar Gelandang Bali United M. Luthfi Kamal.

Dia mengatakan, timnya berhasil tetap menjaga kemenangan karena berupaya keras sampai akhir laga. Padahal, di 45 menit babak kedua, Arema FC seolah bangkit dan berusaha mengejar ketinggalan.

Namun upaya lawan dinilai semakin berat, karena keinginan untuk membuat gol balasan sangat tinggi sehingga kontrol emosi jadi berkurang. Menurut Luthfi Kamal, timnya juga berhasil mengontrol keadaan meskipun dalam tekanan.

Luthfi Kamal sendiri menjadi bagian di balik tingginya tensi pertandingan. Sebelum kartu merah Ariel Lucero, dia terlihat mendekati lawan yang terjatuh karena pelanggaran. Tidak berselang lama, Luthfi Kamal menjadi korban Ariel Lucero yang menyikut dari belakang.

Tensi terlihat semakin panas saat itu. Wasit pun akhirnya mencabut kartu merah untuk pemain bernomor punggung 7 Arema FC. “Saya pikir itu normal dalam sepak bola. Tensi tinggi dan tim yang kalah mungkin pemain kurang bisa mengontrol emosi,” kata dia.

Sementara itu menurut Pelatih Bali United Stefano Cugurra ‘Teco’, timnya tidak mempedulikan permainan yang menurun di babak kedua. Bahkan, Bali United banyak dalam tekanan di akhir laga.

“Ada tim yang fokus dalam taktikal, ada yang fokus pada ball posession dan kami sudah latihan melawan tim seperti itu. Tapi ini tidak penting, karena yang penting berapa gol yang bisa kita cetak,” tuturnya.

Menurut dia, timnya sudah membuat tiga gol di babak pertama yang memperbesar peluang menang. “Kami butuh menang pertandingan daripada menang secara statistik,” tandas dia. (ley)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img