MALANG POSCO MEDIA, MALANG – PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi memperkenalkan kendaraan generasi terbaru dari Mazda CX-5 yang dibekali dengan blueprint DNA Mazda. The New Mazda CX-5 tampil dengan desain estetik disertai fitur canggih yang siap melanjutkan kepemimpinannya di segmen premium SUV di Indonesia.
Managing Director PT EMI, Ricky Thio, mengatakan, The New Mazda CX-5 adalah produk unggulan Mazda yang telah disempurnakan dan mengedepankan 7G concept dengan inovasi, kreativitas dan teknologi terbaik yang menyempurnakan CX-5 sebagai Premium SUV terbaik di kelasnya.
“Sejak diluncurkan pertama kali pada tahun 2017, Mazda CX-5 terus berkembang menjadi model utama yang memberikan kontribusi penjualan di Indonesia melalui keunggulan fitur, teknologi, desain hingga craftsmanship-nya,” ungkap Ricky.
Tahun ini, The New Mazda CX-5 hadir dalam dua tipe, yakni Elite yang mengedepankan estetika dan desain untuk memenuhi kebutuhan customer yang beragam. Kedua, tipe Kuro, menggabungkan ornamen hitam dan aksen merah guna memberikan impresi berani dan jiwa sporty.
SUV Premium ini hadir dengan enam warna pilihan serta terdapat warna baru Zircon Sand Metallic yang selaras dengan alam sehingga terkesan stylish dan tangguh. Selain itu, The New Mazda CX-5 turut menghadirkan front grille dengan elemen tiga dimensi, signature wing baru dengan frame tebal yang kian menegaskan kesan kuat dan kokoh.
The Bew Mazda CX-5 dibekali dengan teknologi Skyactiv Vehicle Architecture yang memberikan pengalaman berkendara lebih natural dan nyaman. Pecinta Mazda juga akan dimanjakan dengan kesenyapan kabin sehingga memungkinkan penumpang menikmati percakapan di dalam kendaraan.
“Kemudahan lainnya tang ditawarkan oleh kendaraan ini yakni pengendara bisa membuka dan menutup bagasi secara otomatis melalui sensor di bagian bawah tengah bumper belakang,” urainya.
Dari sisi keselamatan, The New Mazda CX-5 dibekali dengan i-ACTIVSENSE, teknologi dari Mazda yang mencakup serangkaian teknologi keselamatan canggih. Dilengkapi pula fitur safety lengkap seperti Mazda Radar Cruise Control (MRCC) yang membantu pengemudi menjaga jarak aman dengan kendaraan di depannya ketika diaktifkan, Lane Departure Warning System, Lane Keep Assist dan Cruising and Traffic Support untuk menjamin keselamatan pengemudi.
“Dengan pembaharuan menyeluruh dari pengaplikasian elemen desain dan teknologi yang mengedepankan generasi ke-7 serta perluasan jaringan dealer di seluruh Indonesia, kami yakin the New Mazda CX-5 akan sukses meluncur di Indonesia,” tutup Ricky. (lin)