Malang Posco Media – Oneng Sugiarta Entertainment (OSE) kembali menampilkan talenta baru di medio November, Titi Swasti. Entertainer yang juga pembawa acara kondang ini merilis single Bukan Pelakormu dengan aransemen ulang versi koplo.
Titi menceritakan proses pembuatan singlenya. “Pembuatan single ini hanya membutuhkan waktu satu minggu saja. Karena ingin beda dan lebih energik dari aslinya, lagu ini pun dikemas dengan aransemen versi koplo,” ujarnya.

Single Bukan Pelakormu versi koplo ini sendiri dilaunching 10 November lalu bertepatan dengan Hari Pahlawan sekaligus ulangtahun Titi. Dalam launchingnya, para undangan mengenakan dresscode kebaya dan busana bertemakan Hari Pahlawan.
Titi berharap single ini lebih sukses dari versi aslinya. Ia berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan support atas rilisnya single perdananya tersebut. “Semoga banyak yang suka dangan single ini. Setelah itu, saya ingin bisa merilis single selanjutnya,” tutupnya. (sam/nda)