.
Saturday, November 23, 2024

Tokoh Malang Raya Silaturahmi Imlek di Malang Posco Media

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Usai meresmikan brand baru, sederet tokoh se-Malang Raya langsung mengunjungi Rumah Kita Malang Posco Media, Rabu (2/2). Selain dalam rangkaian brand baru, silaturahmi itu juga dalam nuansa imlek.

Ahli Feng Shui Drs. Hariadi bersama tokoh Malang Raya menjadi yang pertama datang bersilaturahmi. (NMP-M.MANSYUR)

Ahli Feng Shui Drs. Hariadi menjadi yang pertama datang bersilaturahmi. Menyusul kemudian, hadir Koko Ganif Trioko dan Indra Setiyadi hingga Yohanes, pengusaha terkemuka dari Kota Malang. Selain itu juga ada Ketua DPRD Kota Batu Asmadi dan masih banyak lainnya hadir pada silaturahmi tersebut.

“Silaturahmi imlek ini merupakan hal positif karena kita warga negara artinya saling menghormati. Menurut saya Malang Posco Media memberi momen bagus dengan mengundang pengusaha-pengusaha dan tokoh lalu merayakan imlek bersama media dan ini sangat jarang,” ujar Hariadi kepada New Malang Pos.

Ruri/NMP

Tampak seluruh tokoh yang hadir mengenakan busana yang khas dengan suasana imlek. Silaturahmi pun berlangsung gayeng dan tampak sekali rasa kekeluargaan.

“Ini juga akan memberi hubungan baik kekeluargaan dan tentu mendatangkan rezeki,” tutupnya. (ian/jon)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img