MALANG POSCO MEDIA, MALANG– Direksi Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, kembali melaksanakan giat SAPA WARGA, Selasa (18/3).
Semakin terasa istimewa karena giat sapa warga kali ini berlangsung di bulan suci Ramadan. Kesempatan turun langsung ke lapangan dimanfaatkan dengan baik oleh jajaran direksi untuk ajang silaturahmi ke pelanggan di bulan penuh berkah.

Selain menyapa warga langsung dari rumah ke rumah, fokus TUGU TIRTA SAPA WARGA kali ini juga mengunjungi pelanggan dari kalangan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).
“Kami tanyakan langsung apa ada kendala pelayanan sampai di kran pelanggan. Kami tampung semua masukan, supaya selalu ada evaluasi dan perbaikan pelayanan tanpa terkecuali,” ungkap Direktur Utama Perumda Tugu Tirta, Priyo Sudibyo, SE, S.Sos, MM.
Dalam kesempatan tersebut, Priyo didampingi Direktur Teknik M Fauzan Indrawan ST, MM serta jajaran manajer juga memberikan bingkisan Lebaran kepada pelanggan. Total ada puluhan bingkisan yang dibagikan ke pelanggan di wilayah Kota Malang.

“Hari ini secara simbolis kami serahkan ke beberapa titik, utamanya kepada pelanggan MBR. Antara lain di kawasan Ranugrati dan Jodipan,” ujar Priyo Sudibyo yang akrab disapa Bogank.
Ibu Ning, pelanggan di Simpang Ranugrati mengapresiasi giat SAPA WARGA ini. Menurut ibu paro baya yang sehari-hari mengajar mengaji ini, hal tersebut merupakan bentuk pelayanan prima sekaligus kepedulian Manajemen Perumda Tugu Tirta kepada pelanggan.(nug/red)