.
Friday, November 8, 2024

Uji Coba Tapi Serius

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA- Arema FC semakin siap menghadapi PSIS Semarang, Minggu (22/5) di Stadion Kanjuruhan. Selain intensif menjalani latihan, skuad Singo Edan semakin komplet. Pemain asing seperti Renshi Yamaguchi sudah bergabung. Komando pelatih pun sudah di tangan head coach, Eduardo Almeida.

Eduardo Almeida hadir dalam sesi latihan Arema FC, Kamis (19/5) kemarin. Dia sudah memimpin sesi latihan secara penuh, didampingi para asisten pelatih seperti Kuncoro, Singgih Pitono, FX Yanuar, Siswantoro, juga pelatih fisik Joao Paulo Urbano Moreira.

- Advertisement -

Eduardo memimpin dari sesi pertama sampai games. Sedangkan Joao Paulo memimpin di sesi akhir ketika sesi pendinginan.

“Latihan perdana bersama saya berjalan bagus. Saya hampir mengetahui semua pemain yang ada di sini,” ujar Eduardo Almeida selepas latihan.

Menurutnya, pemain yang ada sebagian besar skuad musim lalu. Sedangkan pemain lain yang baru, pernah melawan Arema FC. Sehingga dia pun memahami kualitas mereka. Apalagai, nama-nama yang datang, berdasarkan rekomendasi dan persetujuan darinya.

“Jadi saya pikir kami memiliki pemain yang kompak dengan kualitas yang bagus. Kami akan berusaha memberikan yang terbaik pada setiap pertandingannya,” jelas dia.

Pria asal Portugal ini mengatakan, latihan pertamanya sesuai harapan. Sekitar 10 hari pertama latihan tanpa dia, skuad Singo Edan dianggap melakukan latihan dengan baik.

Saat ini, Eduardo Almeida pun dihadapkan dengan laga uji coba yang sudah di depan mata. Melawan PSIS Semarang, dia tetap tenang dan akan mempersiapkan tim dengan baik.

“Ini pertandingan uji coba. Pertandingan persahabatan. Kami akan mencoba semua pemain dan menganalisa permainan mereka,” jelas dia.

Menurut mantan pelatih Semen Padang tersebut, laga uji coba ini nantinya sangat penting bagi Arema FC. Oleh sebab itu, pemain diharapkan juga bisa bersiap optimal. Namun bukan sekadar persiapan untuk pertandingan.

“Kami gunakan untuk mempersiapkan diri menyongsong musim ini. Jadi bukan saja kami mempersiapkan tim untuk pertandingan,” tambahnya.

Sementara itu, kedatangan Eduardo kemarin, juga dibarengi dengan pelatih fisik. Terkait keberadaan pelatih fisik, diakui Eduardo didatangkan untuk membantu tim di musim ini. Ia meyakini, Joao Paulo akan membuat timnya lebih baik musim ini. “Dia anggota baru yang akan membantu kami menjalani musim ini,” tandasnya. (ley/van)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img