spot_img
Sunday, April 20, 2025
spot_img

UMKM Sobo Pasar; Nasi Bakar Telor Asin Meleleh, Sajian Unik di Pasar Oro-Oro Dowo

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – MALANG – Nasi bakar dengan isian ayam atau tuna mungkin sudah biasa. Namun, bagaimana jika isian telor asin yang meleleh saat disantap? Sensasi ini bisa ditemukan di kedai Ruby’s, yang berlokasi di Pasar Oro-Oro Dowo Kota Malang.

Nasi Bakar Telor Asin khas Ruby’s menjadi favorit pelanggan karena cita rasanya yang unik dan otentik. Pemilik kedai, Puji Hartatik, mengungkapkan bahwa menu ini kini semakin diminati.

-Advertisement- HUT

“Ketika dibakar bersama nasi, bagian kuning telurnya menjadi melted (meleleh). Ini yang membuat rasanya lebih sedap dan banyak disukai pelanggan. Dari semua varian, yang paling banyak dicari adalah Nasi Bakar Telor Asin,” ujar Puji kepada Malang Posco Media, Rabu (26/2) kemarin.

Tak hanya Telor Asin, kedai ini juga menyajikan berbagai varian lain, seperti Nasi Bakar Ayam, Tuna, Udang, Cumi, hingga Ati Ampela. Harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau, mulai Rp 15 ribu hingga Rp 20 ribu per porsi.

Dalam sehari, Puji bisa menjual lebih dari 100 porsi saat ramai, sementara di hari biasa berkisar 50 hingga 60 porsi. Menurutnya, nasi bakar menjadi pilihan banyak orang karena praktis dan selalu disajikan dalam kondisi hangat.

“Nasi bakar itu cocok untuk sarapan karena tinggal dibakar sebentar dan langsung siap disantap,” tutupnya. (ica/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img