.
Friday, November 22, 2024

UNMER Malang Gelar Olimpiade Pariwisata Tesla 2022 Regional Jatim

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media-Unmer Malang menggelar Olimpiade Pariwisata Tesla (Perhotelan, Destinasi Wisata dan Perjalanan Wisata) tahun 2022. Kegiatan ini dirancang sebagai kegiatan tahunan yang diselenggarakan Program Diploma Kepariwisataan Universitas Merdeka Malang dan tahun ini menjadi tahun pertama. Pendaftaran olimpiade ini telah dibuka mulai 21 Juli 2022.

“Olimpiade Pariwisata Tesla, merupakan ajang bagi siswa-siswi SMA/K sederajat dan fresh graduate guna meningkatkan kreativitas siswa dan fresh graduate di tingkat Jawa Timur khususnya dengan memberikan informasi pariwisata sesuai dengan jiwa millenial yang ada. Selain itu kegiatan ini memberikan kesempatan bagi siswa-siswi untuk memperoleh penghargaan prestasi non akademik di tingkat regional. Panitia akan memberikan sertifikat bukan hanya yang juara namun yang ikut lomba juga akan diberikan sertifikat sebagai partisipan,” ujar Ketua Program Diploma Kepariwisataan Unmer Malang Prof. Dr. Widji Astuti, SE.,MM. CPM(A).

Seperti yang rilis pada Istagram  : (@olimpiade_tesla) Olimpiade Pariwisata Tesla ditujukan untuk siswa-siswi SMA/K sederajat & fresh graduate  dengan menyelenggarakan 3 katagori lomba diantaranya Mocktail competition, Tiktok Competition dan Travel Vlog Competition. Adapun tema masing-masing katagori: Moctail competition adalah Kreasi Mixing Drink Mocktail (No Alcohol), Tiktok Competition adalah “Eksplor Wonderful Indonesia TikTok Challenge”. Sedangkan tema Travel Vlog Competition adalah Travelling Day In My Life dan A Travel Vlog.

Pendaftaran olimpiade pariwisata Tesla mulai dibuka sejak 21 Juli 2022 dan sampai 13 Agustus 2022 (https://bit.ly/olimpiadetesla2022), penilaian dewan juri (14-15 Agustus 2022) Pengumuman tahap 1 (16 Agustus 2022), Technical Meeting (18 Agustus 2022) serta Grand Final (26 Agustus 2022). Untuk Grand Final akan dilaksanakan di Kampus Program Diploma Kepariwisataan Universitas Merdeka Malang (Jl. Bandung 1 Malang).

Penentuan pemenang pada tahap I Olimpiade Tesla dilakukan secara online (dengan mengirimkan video) selanjutnya akan diambil 5 finalis masing-masing katagori dengan karya terbaik untuk masuk Grand Final. Peserta yang masuk Grand Final diwajibkan mempresentasikan baik di depan juri untuk diambil juara 1,2,3 dan harapan 1 dam 2 pada masing-masing lomba dan pada grand final juga akan ditentukan peserta favorit masing-masing katagori dengan ketentuan ada pada pedoman masing-masing lomba (https://bit.ly/panduantesla2022).

Informasi lebih lanjut mengenai Olimpiade Pariwisata Tesla 2022 : Media sosial Instagram : (@olimpiade_tesla) . (jon)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img