.
Thursday, December 12, 2024

Wai Coco Bawa Coconut Shake Viral di Singapura ke Malang

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Coconut shake yang viral dari Singapura kini bisa dinikmati di Malang. Minuman kekinian yang terbuat dari kelapa ini dihadirkan oleh brand lokal, Wai Coco, di MOG.

Owner Wai Coco, Vinone Setiawan mengatakan, Wai Coco yang buka sejak November tahun lalu, memang terinspirasi dengan tren yang ada di Singapura tersebut. Ditunjang dengan komitmen menggunakan bahan berkualitas dan mengedepankan rasa, Wai Coco berhasil menarik perhatian pecinta kuliner di Malang. “Saat jalan-jalan di Singapura, produk ini sangat viral. Kemudian saya coba hadirkan di Malang melalui brand Wai Coco, ternyata sambutannya sangat baik,” ujar Vinone saat ditemui Malang Posco Media, Selasa (3/1).

Vinone mengaku, untuk bahan baku yang digunakan Wai Coco semua serba kelapa. Ia menggunakan air kelapa dan daging kelapa sebagai bahan dasar coconut shake tanpa tambahan essens. Begitu juga dengan es krim yang digunakan sebagai campuran, ia membuat sendiri sehingga dijamin kualitasnya.

“Untuk bahan lainnya juga handmade, kecuali Nutella dan Orea. Seperti strawberry jam, kami membuat dari buah strawberry asli. Dan juga tambahan durian, kami gunakan daging durian asli, bukan essens,” sambungnya.

Ada tujuh varian coconut shake yang dihadirkan oleh Wai Coco. Bagi pecinta kelapa asli, bisa memilih Coconut Shake yang dibanderol Rp 18 ribu. Untuk pecinta rasa segar dengan sedikit asam, varian Strawberry Coco Shake. Sedangkan bagi pecinta kelapa dan durian, ada varian Durian Coco Shake yang bisa dipilih.

Ditanya tentang ekspansi bisnis, Vinone berharap tahun ini ia bisa menambah cabang di Kota Malang. Saat ini ia sedang survei mencari tempat yang potensial. Sedangkan untuk luar kota, ia memilih menawarkan kemitraan. (sam/nda/udi)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img