Friday, March 7, 2025

Warga Malang Terima Subsidi Sepeda Motor Listrik

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Tren sepeda motor listrik dan sepeda listrik mulai banyak diminati warga Malang. Banyak perusahaan-perusahaan terkenal yang mulai mengenalkan berbagai produk sepeda motor dan sepeda listrik dengan harga yang cukup terjangkau.

Bahkan pemerintah juga mulai memberikan subsidi sepeda motor listrik kepada masyarakat. Alibaba Original Store menjadi salah satu penyedia program sepeda motor listrik bersubsidi dari pemerintah yang telah memegang lisensi dari Sistem Informasi Pemberian Bantuan Pembelian Kendaraan Listrik Roda Dua (SISAPIRa).

-Advertisement- Pengumuman

CEO Alibaba Original Store, Alexander mengonfirmasi kepada Malang Posco Media hingga periode Mei lalu terdapat kurang lebih 100 warga calon penerima subsidi motor listrik. Dari total yang mendaftar, delapan diantaranya telah terverifikasi dan mendapatkan potongan harga pembelian sepeda motor listrik.

“Karena ada syarat khusus yang diberikan oleh pemerintah mengenai siapa saja yang dapat menerima subsidi tersebut. Diantara syarat yang harus dipenuhi warga merupakan penerima fasilitas KUR, menerima fasilitas bantuan listrik serta penerima BLT dan bantuan usaha mikro,” ungkapnya.

Kebanyakan sasaran dari penerima subsidi dari pemerintah merupakan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Setelah memenuhi salah satu syarat yang ditentukan, masyarakat bisa mengajukan melalui website resmi dari pemerintah yakni  SISAPIRa.

“Kalau subsidinya berupa potongan harga mulai dari Rp 3 juta hingga hingga Rp 7 juta dari pemerintah. Tentu melalui verifikasi terlebih dahulu dari tim yang telah ditentukan untuk menjaring siapa-siapa saja yang berhak mendapatkan subsidi tersebut,” terangnya.

Terdapat tiga merek sepeda motor listrik yang dijual, yakni dari Ofero, Viar serta U-Winfly. Selain subsidi dari pemerintah, terdapat subsidi lain yang diberikan oleh leasing Adira yang jumlahnya kisaran Rp 2,5 juta hingga Rp 3 Juta.  Alibaba Original Store sudah memiliki 30 cabang yang tersebar di beberapa daerah, mulai dari Malang, Pasuruan, Pandaan hingga Gresik.  Peminat dari Motor Listrik juga terus meningkat.

“Untuk periode Mei, kami di semua outlet sudah menjual kurang lebih ada 40 hingga 50 unit sepeda motor listrik dan sepeda listrik. Kebanyakan memang di sepeda motor listrik dengan target market dari kalangan mahasiswa,” ujarnya.

Beberapa jenis motor yang mendapatkan subsidi diantaranya Viar dengan seri N1 dan N2 serta seri Q1 dan Q2. Sementara itu, pemerintah juga merencanakan akan memberikan peluang lebih luas bagi masyarakat dalam menerima subsidi.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Staf Kepresidenan Indonesia, Moeldoko saat sesi Live Youtube di Chanel FMB9ID_ IKP. Disana ia menyampaikan perkembangan pembelian sepedah motor listrik masih belum signifikan meskipun sudah mendapatkan subsidi. Hal itu menjadi bahan evaluasi dari pemerintah.

“Kita sedang evaluasi ini. Apakah karena adanya kata-kata subsidi itu harus mensyaratkan empat hal. Ataukah ini perlu bantuan pemerintah bahasanya, sehingga ini bisa digunakan oleh semuanya. Masing-masing punya plus minus,” ungkapnya. (adm/aim)

-Advertisement-

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Close