spot_img
Thursday, May 2, 2024
spot_img

Waspada! Banjir Dimana-mana, BPBD Beri Peringatan Dini

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Sejak pukul 13.00 WIB tadi seluruh kawasan Kota Malang dilanda hujan lebat. Hampir seluruh wilayah kecamatan Kota Malang mengalami hujan deras disertai petir.

Alhasil beberapa kawasan langganan banjir pun tidak terhindar dari kondisi air meluap dimana-mana. Hingga ke jalan jalan poros.

Menurut pantauan Malang Posco Media beberapa saat lalu beberapa kawasan padat kendaraan yang sudah banjir diantaranya kawasan Jalan Danau Bratan Sawojajar dan sekitarnya.

POHON TUMBANG: Hujan deras disertai petir mengakibatkan pohon tumbang seperti yang terjadi di kawasan Jalan Jembawan. (Slatem-MPM)

Khususnya di perempatan depan ruko-ruko Sawojajar. Kendaraan roda empat yang melintas sebagian terendam luapan air. Beberapa pengendara roda dua pun menhentingkan perjalanan dan memilih berhenti sejenak.

“Betul tadi saya lewat situ. Aduh saya harus menepi dulu, akhirnya lewat gang gang di Jalan Danau Maninjau soalnya didepan perempatan (Perempatan Pizza HUT) banjir pol,” jelas Riko Rifki salah satu pengendara roda dua yang melintas di kawasan Sawojajar pukul 14.00 WIB tadi.

Tidak hanya itu kawasan jalan bunga bunga juga mengalami hal yang sama. Kendaraan melintas harus ekstra berhati hati karena luapan air ke jalan terus meninggi. Kendaraan roda empat yang melintas pun terlihat terendam rodanya.
BPBD Kota Malang melalui akun resmi nya juga mengimbau warga waspada. Karena cuaca ekstrem mengakibatkan hujan dengan intensitas tinggi disertai angin dan petir.

“Harap betul betul waspada. Hujan deras disertai angin dan petir. Jangan berteduh di bawah pohon atau baliho. Peringatan dini hingga pukul 16.00 WIB,” tulis BPBD Kota Malang di akun twitternya beberapa saat lalu. (ica/jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img