MALANG POSCO MEDIA, JATENG – Arema FC telah melihat kekuatan calon lawan di laga perdananya ketika melakoni putaran kedua BRI Liga 1 2022/2023. PSIS Semarang memiliki kekuatan bagus dan bahkan berbahaya. Termasuk salah satunya keberadaan striker Carlos Fortes yang notabene adalah mantan pemain Singo Edan.
Carlos Fortes adalah andalan Arema FC di musim lalu. Bahkan, pemain ini menjadi top skor tim yang dilatih Eduardo Almeida di musim lalu. Namun, ketika akhir musim tawaran dari PSIS lebih cepat datang, pemain asal Portugal ini menerima pinangannya.
Dengan demikian, tim Singo Edan tahu bagaimana kekuatan PSIS. Belum lagi, di musim ini sudah tiga kali bertemu. Yakni dua kali di Piala Presiden 2022 dan sekali di Liga 1 di putaran pertama lalu.
Menurut Roca, timnya tentu saja mengamati Fortes. Serta tandemnya, Taisei Marukawa yang musim lalu pun tak kalah tampil apik bersama Persebaya. “Kita fokus terhadap pemain yang dikenal saja, Carlos Fortes dan Taisei Marukawa,” kata dia.
Kemudian, Fortes juga mulai menunjukkan agresivitasnya. Di laga pekan 18, dia menjadi pencetak gol tunggal kemenangan PSIS saat laga kontra Rans Nusantara FC.
Akan tetapi, meski menyebut dua nama tadi, tim Arema FC memastikan tidak hanya mereka berdua menjadi perhatian. Sebab, PSIS dinilai memiliki skuad yang mentereng. “Mereka tim bagus. Dari dulu, mereka adalah tim bagus,” tandasnya. (ley/bua)