.
Friday, November 8, 2024

Whiz Prime Basuki Rahmat Malang, Hadirkan Pencipta Lagu Mendung Tampo Udan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Penyanyi sekaligus pencipta lagu Mendung Tanpo Udan, Kukuh Prasetyo Kudamai kian mengibarkan sayapnya di musik tanah air. Pria yang nenjajaki karir di dunia musik tahun 2020, merilis album dalam bentuk Box Set Limited Edition bertajuk ‘Cidro Asmoro’.

Kini, Kudamai juga mulai menggelar tour bersama Jungle Cafe group di Jawa Timur mulai dari Kediri, Mojokerto, Surabaya, Bromo, dan terakhir di Malang pada Sabtu (5/6) lalu. Bertempat di Bali Cafe, Hotel Whiz Prime Basuki Rahmat Malang, kehadirannya membuat antusias tamu dan warga yang datang ke hotel di kawasan Kayutangan tersebut. Yang bertepatan pula dengan kegiatan ‘Rise and Shine Kayutangan Heritage’

- Advertisement -

“Animo masyarakat dalam acara ini tinggi. Kehadiran pencipta lagunya membuat para tamu ingin menyaksikannya. Terutama para pecinta musik,” ujar Account Executive Whiz Prime Hotel Basuki Rahmat Malang, Wanda Rosalina.

Menurut dia, Whiz Prime tidak menarik biaya untuk masyarakat atau tamu yang ingin menyaksikan langsung serta mendengarkan suara Kudamai. “Acara ini memang kita berikan sebagai apresiasi untuk pelanggan setia Hotel Whiz Prime Basuki Rachmad Malang,” terang dia.

Ada enam lagu yang dilantunkan oleh Kukuh Prasetyo,  dimana setiap lagunya memiliki cerita dan makna tersendiri. Seperti Mendung Tanpo Udan yang mengisahkan tentang hubungan sepasang kekasih yang harus pisah karena suatu hal. Dan masih banyak lagu yang mengartikan kehidupan.

Sementara itu, Wanda menyebutkan mengenai acara kejutan tersebut. Dia berharap, di setiap kegiatan ada sesuatu yang membuat customer semakin yakin bila Whiz Prime Basuki Rahmat menjadi tempat sekaligus kegiatan yang bisa membawa masyarakat Kota Malang tetap bahagia.

“Bahwa di sini banyak kegiatan dan acara yang didukung oleh banyak pihak. Kami juta berharap semakin sukses untuk Kudamai atau Kukuh Prasetyo yang sudah hadir di Hotel Whiz Prime Basuki Rahmat Malang,” tegasnya pada Malang Posco Media. (sam/ley)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img