spot_img
Friday, April 25, 2025
spot_img

Wujudkan Ketahanan Pangan dan Cegah Inflasi, Optimalkan Gerakan Tanam Cabai

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, KOTA BATU – Tanam cabai serentak terus digalakkan oleh Pemkot Batu dalam mencapai program ketahanan pangan. Kamis (24/4) kemarin, Ketua TP PKK Kota Batu Siti Faujiyah Nurochman, Wakil Wali Kota Batu Heli Suyanto, didampingi Ketua II TP PKK Kota Batu Ridha Agusta Heli Suyanto membuka kegiatan tanam cabai serentak yang digelar di Desa Bulukerto Kecamatan Bumiaji.

Kegiatan diawali dengan penyerahan secara simbolis 15 ribu bibit cabai lengkap dengan sarana produksinya dengan rincian, Kecamatan Batu mendapat 4.500 bibit, Junrejo 4.750, dan Bumiaji 5.750 bibit. Dalam sambutannya, Siti Faujiyah menargetkan gerakan tanam cabai tahun 2025 akan sukses dan memberikan hasil yang optimal.

-Advertisement- HUT

“Untuk memastikan keberhasilan program ini, PKK Kota Batu akan membentuk tim pengawas (monitoring, red) yang bertugas memantau setiap proses. Mulai dari penanaman, perawatan hingga panen di tiga kecamatan, yaitu Bumiaji, Junrejo, dan Batu,” ujar Siti kepada Malang Posco Media.

“Maka dari itu, tahun ini kami ingin benar-benar memantau prosesnya agar hasilnya maksimal. Dalam artian kami tidak hanya membagikan bibit cabai, tapi kami juga akan kawal sampai panen. Kami ingin tahu dan memastikan bahwa cabai ini benar-benar menghasilkan,” imbuhnya.

Sementara itu Wakil Wali Kota Batu Heli Suyanto menambahkan bahwa gerakan ini merupakan upaya PKK untuk mengantisipasi inflasi, khususnya akibat kenaikan harga cabai. “Ini gerakan serentak di 24 desa dan kelurahan se-Kota Batu. Dinas Pertanian serta OPD lain akan mendukung, karena ibu-ibu lah yang paling merasakan dampaknya. Harapannya, kebutuhan cabai tercukupi dan harga bisa ditekan,” tegas Mas Heli.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pabung 0818, Camat dan Kapolsek Bumiaji, Asisten II, Staff Ahli Wali Kota, Ketua DWP Kota Batu, Kasubag BIN Kajari Batu, Pimpinan Bank Jatim Cabang Batu, Wakil Deputi KP BI Malang dan Jajaran Perangkat Desa Bulukerto.(eri/lim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img