MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Wuling Jatim Perdana resmi melaunching kendaraan terbarunya Airev di Malang. Regional launching tersebut berlangsung di MOG, Selasa (18/10).
Mengusung tagline Drive for a Green Life, mobil listrik ini digadang-gadang hemat listrik. Bahkan untuk menempuh jarak 100 kilometer hanya membutuhkan biaya energi listrik sekitar Rp 15 ribu atau apabila dikonversikan 1 liter BBM untuk 100 kilometer.
Direktur PT Putra Perdana Indoniaga, Yudi Irawan Wijaya, ST, mengatakan, Wuling Airev sangat efisien karena hemat listrik. Sementara dari sisi pengecasan hanya membutuhkan waktu 8 jam dan sudah mampu menempuh jarak 200 kilometer.
“Wuling Airev tersedia dalam dua varian yakni standard range dan long range. Untuk long range ini waktu pengecasan tentunya lebih lama tetapi menawarkan fasilitas fast charging,” ungkap Yudi.
Tak hanya itu, Wuling Airev juga didesain modis dan futuristik dengan warna kece yang update. Dari sisi performa, kendaraan ini mampu bermanuver dengan halus, akselerasinya terjamin dan dapat menaklukkan tanjakan tanpa hambatan.
Yudi melanjutkan, Wuling Airev sangat cocok dengan jalanan Malang bahkan powerfull saat berada di tanjakan. Juga sangat hemat biaya perawatan karena bisa dikatakan minim komponen.
“Wuling Airev menawarkan garansi mesin selama tiga tahun atau 100.000 kilometer dan garansi baterai selama 8 tahun atau 120.000 kilometer,” urainya.
Menurutnya, pengguna Wuling Airev nantinya tidak perlu khawatir terkait baterainya. Sebab kendaraan ini hanya akan mengalami penurunan performa baterai sekitar 5 persen.
Wuling Airev dibanderol dengan harga Rp 245.200.000 untuk tipe standard range atau 200 km dan Rp 302.600.000 untuk tipe long range atau 300 km. Selain harga yang terbilang terjangkau, kendaraan ini juga menawarkan banyak varian warna yakni pristine white, avocado green, lemon yellow, peach pink dan galaxy blue.
“Antusiasme masyarakat akan Wuling Airev ini cukup bagus. Di Malang pemesanannya sudah mencapai 200 SPK aktif ,” pungkas Yudi.
Interior Wuling Airev didesain modern dengan empat kursi. Bagian depan kemudi terdapat widescreen yang dibekali dengan sistem cerdas. (sam/lin)