.
Thursday, November 21, 2024

YP Almaarif Singosari Peringati HSN 2024, Gelar Khotmil Quran Bersama, Memaknai Resolusi Jihad

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2024 di Yayasan Pendidikan (YP) Almaarif Singosari dilaksanakan secara khidmat dengan menggelar Khotmil Qur’an bersama secara serentak pada, Selasa, (22/10)

Berpusat di Aula MTs Almaarif 01 Singosari. Ketua YP Almaarif Singosari, KH. Anas Noor, S.H., M.H bersama seluruh pengurus yayasan, seluruh kepala sekolah dan madrasah,  melaksanakan khotmil qur’an yang diikuti oleh 3.500 siswa dari delapan unit   secara daring. Mereka mengikuti kegiatan tersebut melalui live streaming dengan layar LCD yang ada di setiap kelas.

“Hari ini merupakan momen bersejarah. Kami ingin memaknai HSN 2024 ini dengan mengajak seluruh keluarga besar yayasan untuk doa bersama. Semoga kegiatan ini bisa membawa berkah bagi bangsa, santri, masyarakat dan khususnya Nahdlatul Ulama’,” ucap Anas.

Pada momen tersebut, Anas  juga menyampaikan sejarah peringatan HSN yang hingga saat diperingati atas hasil perjuangan dari tokoh-tokoh dan Ulama’ NU. Ia berharap peringatan HSN kali ini mengingatkan kembali akan sebuah proses  perjuangan dan pengorbanan dari kaum santri, pondok pesantren dan masyarakat, khususnya  oleh umat Islam.

Ia menjelaskan, peringatan HSN berangkat dari resolusi jihad yang telah digelorakan oleh KH. Hasyim Asy’ari. Menurutnya, resolusi jihad merupakan tonggak sejarah yang penting dalam perjuangan kemerdekaan dan mempertahankan kemerdekaan. Resolusi jihad juga merupakan titik awal gelora jihad dikumandangkan, dikobarkan untuk melawan penjajah.

“Resolusi jihad adalah perjuangan para kiai, santri, ulama’ dan rakyat yang nyaris dilupakan, bahkan dihilangkan. Resolusi jihad juga merupakan seruan dari tokoh pendiri NU yakni KH. Hasyim Asy’ari yang berisi untuk berjuang mempertahankan kemerdekaan. Karena waktu itu bangsa Indonesia baru merdeka,” imbuhnya.

Anas juga menyampaikan, peringatan HSN kali ini mengingatkan bahwa di lingkungan YP Almaarif Singosari terdapat monumen bersejarah yakni Masjid Hizbullah Singosari yang dimanfaatkan siswa untuk melakukan ibadah.

Selain itu, pendiri YP Almaarif Singosari yakni KH. Masykur merupakan tokoh dan Ulama’ satu – satunya yang tebipih sebagai anggota  Badan Penyelidik  Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia yang melahirkan UUD 1945, program Jakarta dan Dasar Negara Pancasila.

Dengan seluruh perjuangan para tokoh dan Ulama’, menjadi sebuah kewajiban bagi seluruh keluarga besar YP Almaarif Singosari untuk terus mengenang dan bersyukur kepada Allah SWT. Ia berharap, YP Almaarif Singosari tetap bisa menanamkan ruhul jihad untuk mempertahankan apa yang diperjuangkan oleh para alim ulama, perintis dan pendiri yayasan.

“Kegiatan Khotmil Qur’an kali ini merupakan rasa syukur kami kepada Allah SWT. Terlebih KH. Masykur merupakan tokoh dan Ulama’ yang ikut dalam kemerdekaan bangsa ini,” pungkasnya.

Setelah acara pembukaan peringatan HSN 2024, seluruh siswa di setiap unit melaksanakan peringatan HSN 2024 sesuai dengan program setiap unit. (hud/udi)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img