.
Monday, December 16, 2024

Awas! Maling Kotak Amal Gentayangan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG– Pencuri menyasar masjid dan musala di wilayah Desa Tegalgondo, Kecamatan Karangploso. Aksinya terekam CCTV saat menggondol kotak amal. Salah satu sasarannya yakni Masjid Babul Jannah, di Dusun Babatan, Desa Tegalgondo, Karangploso.

Kasun Babatan, Wawan Tri Wahyuno menjelaskan, pencurian itu, terjadi Senin (10/6) lalu. “Selang beberapa hari, ada pencurian lagi di Musala An Nur, depan Balai Desa Tegalgondo,” tambah Wawan. Kasi Humas Polres Malang, Ipda Dicka Ermantara menjelaskan, polisi sudah melakukan olah TKP di dua tempat ibadah ini.

Dalam rekaman CCTV yang beredar, terlihat aksi komplotan pencuri kotak amal di Masjid Babul Jannah beraksi dini hari, atau sekitar pkul 02.00. Dalam CCTV, menunjukan dua pria yang mendatangi lokasi mengendarai motor. Dalam aksinya, pelaku hanya membutuhkan waktu 13 detik untuk mengangkut kotak amal kemudian kabur.

Pelaku saling berbagi peran. Satu mengendarai sepeda motor sembari mengamati situasi, sementara yang lainnya sebagai eksekutor. “Belum diketahui jumlah kerugian uang yang ada dalam kedua kotak amal. Kami masih berupaya mengidentifikasi siapa pelakunya dan melakukan penyelidikan lebih lanjut,” pungkas Dicka. (den/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img