spot_img
Saturday, June 29, 2024
spot_img

Makin Padu, Pengurus Pengda INI Malang Raya 2023-2026 Dilantik

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Slogan Malang Kompak, Malang Jaya, Maju Bersama, digaungkan Pengurus Daerah (Pengda) Ikatan Notaris Indonesia (INI) Malang Raya. Seruan ini menjadi semangat pengurus Pengda INI Malang Raya periode 2023-2026 saat resmi dilantik di Ebisu Room Hotel Grand Mercure Malang Mirama, Selasa (25/6) kemarin.

Sekitar 119 orang pengurus secara resmi akan mulai melaksanakan berbagai program kerja, yang telah dicanangkan bersama sebelumnya. Hal tersebut disampaikan langsung Ketua Pengda INI Malang Raya Arini Jauharoh, S.H., M.Kn.

“Di pengurusan baru ini, ada setidaknya 13 bidang yang diisi oleh para pengurus Pengda INI Malang Raya. Ada dua bidang yang kami kuatkan, yakni Bidang Kesekretariatan dan Aset serta Bidang Kesejahteraan dan Sosial,” ungkapnya kepada Malang Posco Media.

Beberapa program unggulan sudah siap digulirkan, untuk pengurusan periode kali ini. Seperti edukasi hukum dan badan hukum hingga ke desa-desa, kunjungan kepada instansi-instansi di wilayah Malang Raya, hingga pembentukan koperasi untuk anggota. Koperasi tersebut diharapkan akan menjadi wadah pemenuhan kebutuhan anggota.

“Keseluruhan anggota kami ini lebih kurang 380 orang, dan potensi ini menjadi yang paling banyak di banding Pengda lain di wilayah Jawa Timur. Melalui koperasi ini, tentu kami berharap agar usaha yang dimiliki anggota bisa diwadahi, serta bisa menjadi ruang saling promosi untuk meningkatkan kesejahteraan anggota,” lanjutnya.

Ia berharap jumlah pengurus yang terbilang cukup banyak ini, bisa menjadi wadah mengabdi yang baik dan bermanfaat. “Banyaknya anggota ini karena rekan-rekan notaris ini mengabdi. Karena dalam programnya ke depan, mereka menyumbangkan waktu, materi hingga hal berharga lainnya. Pengurus INI juga harus bisa menyeimbangkan tugas organisasi dan tugas profesi,” lanjut Arini.

Sementara itu, sebagai awal proses pengenalan dan pendekatan instansi, di momen Pelantikan, Pengukuhan dan Rapat Kerja Pengda INI Malang Raya kali ini, juga turut mengundang perwakilan instansi terkait. Ketua panitia pelaksana Dina Agung Citra Dewi, S.H., M.Kn., mengatakan ada beberapa undangan yang hadir memenuhi undangan kegiatan kali ini.

“Kami turut mengundang Perwakilan Pemkot Malang, Kepala Bapenda Kabupaten Malang, perwakilan Bapenda Kota Malang dan Kota Batu, Pewakilan Kanwil DJP Jatim III, Ketua DKD INI Malang Raya hingga Ketua IPPAT Kota Malang dan Kota Batu,” bebernya.

Melalui kehadiran perwakilan ini, diharapkan jalinan sinergitas ke depan semakin kuat. “Agar ketika nanti ada upaya kerjasama, kami bisa saling memhami dan tentunya semakin mudah. Selain itu, instansi maupun lembaga tersebut juga lebih mengenal kami, yakni jajaran Pengda INI Malang Raya periode 2023-2026,” pungkasnya. (rex/sir/aim)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img