MALANG POSCO MEDIA, MALANG – MTs Negeri Kota Batu menjadi lokasi Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa yang merupakan program dari Kementerian Agama RI dalam memperingati Hari Bumi ke-55, Selasa (22/4). Launching gerakan yang digelar daring ini diikuti secara serentak oleh seluruh satuan kerja Kementerian Agama di Indonesia.
Mengusung semangat pelestarian lingkungan berbasis nilai-nilai keagamaan, Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa menjadi implementasi nyata konsep ekoteologi yang digaungkan Kementerian Agama dalam Program Prioritas Kemenag Berdampak atau Asta Protas.
Kepala Kantor Kemenag Kota Batu, Machsun Zain, dalam sambutannya, menegaskan bahwa gerakan ini bukan hanya sekedar aksi tanam pohon, tetapi merupakan wujud tanggung jawab moral dan spiritual umat beragama dalam menjaga bumi sebagai amanah Tuhan.
“Gerakan ini adalah bagian dari dakwah ekologis, bagian dari ikhtiar kita bersama dalam membangun harmoni antara manusia, alam, dan Sang Pencipta. Semoga pohon-pohon yang kita tanam hari ini menjadi amal jariyah dan membawa keberkahan bagi generasi mendatang,” ujarnya.
Usai mengikuti launching nasional secara daring, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman bibit pohon matoa secara simbolis di area sekitar Kantor Kemenag Kota Batu dan madrasah. Prosesi penanaman tersebut dilakukan oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Batu didampingi para pimpinan ormas keagamaan serta tokoh lintas agama yang hadir.
“Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa di Kota Batu diharapkan menjadi langkah awal sinergi berbagai pihak dalam mewujudkan keberlanjutan lingkungan hidup yang sehat dan lestari berbasis nilai-nilai spiritual dan kebersamaan,” imbuhnya.
Sementara itu, Kepala MTs Negeri Kota Batu, Buasim, S.Pd., M.Pd dalam sambutanya menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang hadir dalam kegiatan tersebut.
“Terima kasih kami ucapkan. Semoga apa yang dilakukan bersama bisa membawa manfaat bagi lingkungan dan memberikan kenyamanan siswa dalam belajar,” ujar Buasim
Dalam kegiatan tersebut, dihadiri oleh Kepala KUA, Kepala Madrasah, dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenag Kota Batu. Turut hadir pula tokoh lintas agama dan elemen masyarakat seperti MUI, FKUB, PCNU, PD Muhammadiyah, Pimpinan Gereja Paroki, Walubi Magabudhi, PHDI, Makin, Ikatan Penyuluh Agama RI, Takmir Masjid Agung Sultan Agung, serta para tokoh agama dan masyarakat setempat. (hud/udi)