.
Sunday, December 15, 2024

Pemuda Girimoyo Gelapkan Motor

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Seorang karyawan membawa kabur lalu menjual sepeda motor milik pedagang warung tempatnya bekerja di Pujasera rest area Karangploso, Senin (12/2) lalu. Yakni Wahyu Prasetyo, 23, warga Jalan Kopda Sutrisno, Desa Girimoyo, Karangploso.

Pelaku membawa kabur motor Honda Vario 125 L 6268 KR warna hitam milik Amiati, majikannya. Wanita ini mengaku menjadi korban penipuan dan penggelapan, setelah pelaku tidak mengembalikan motor. Bahkan hingga Kamis (15/2), motornya tidak jelas rimbanya.

“Pelaku baru bekerja dua hari. Setelah mencuci piring dan makan, dia meminjam motor saya untuk ke bengkel. Katanya mau melihat motornya sendiri. Tapi, seharian tidak kembali,” kata Amiati kepada Malang Posco Media, kemarin.

Perempuan usia 33 tahun tersebut kemudian sempat mendatangi rumah Wahyu yang tidak jauh dari Pujasera Karangploso. Dia mengaku bertemu dengan kedua orang tuanya pemuda itu. Namun, Ami tidak mendapat respons sesuai apa yang diharapkan.

“Orang tuanya menyerahkan ke saya untuk melapor ke kepolisian,” sambungnya sembari mengatakan, ternyata pelaku tidak punya motor berdasarkan keterangan orang tuanya. Para jukir Pujasera juga mengetahui kejadian penggelapan motor ini.

Ami mendapat informasi dari jukir bila motor miliknya telah dijual. “Saya dapat informasi dari teman-teman parkir kalau motor saya dijual seharga Rp 3 juta,” pungkasnya. Salah satu juru parkir, Reza mengatakan bila ia mengetahui motor Amiati telah dijual melalui postingan di media sosial.

“Dijual di daerah Kota Batu,” tambah pria berusia 30 tahun ini.  Sehari setelah pelaku tidak kembali, Amiati pun melapor ke Mapolsek Karangploso. Kanit Reskrim Polsek Karangploso, Ipda Eko Nugroho mengaku menerima laporan korban. “Kami tindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan,” jelas Eko. (den/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img