spot_img
Wednesday, April 16, 2025
spot_img

Sutiaji Syukuri Wahyu Lanjutkan Tradisi

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Wali Kota Malang periode 2018-2023 H. Sutiaji menerima kunjungan silaturahmi dari rombongan Pemkot Malang yang dipimpin langsung Wali Kota Malang Wahyu Hidayat, di kediamannya, Jumat (11/4). Didampingi istrinya Widayati, Sutiaji menyambut hangat kedatangan rombongan pejabat di Pemkot Malang tersebut.

Sutiaji mengaku sangat bersyukur, budaya atau tradisi silaturahmi kepada pimpinan terdahulu yang diinisiasi dan dibangun saat masa kepemimpinannya, bisa dilanjutkan oleh penerusnya sekarang, Wali Kota Malang Wahyu Hidayat.

-Advertisement- HUT

“Saya berterima kasih karena apa yang kami inisiasi sebelumnya, bisa diteruskan lagi. Ini adalah sebuah hal yang sangat penting dalam konteks kepemimpinan,” ucap Sutiaji.

Ia berkeyakinan, prestasi atau capaian yang bisa diraih oleh seorang pemimpin, tidak bisa lepas dari peran pemimpin terdahulu. Apalagi sebagai Walikota yang masa jabatannya terbatas selama lima tahun saja.

Malang Posco Media

“Kuncinya adalah menghormati dan menghargai. Siapapun kepala daerah lama, sangat berjasa. Waktu saya memimpin seandainya bagus, karena ada Abah Anton. Abah Anton bagus, karena pak Peni, pak Peni bagus karena pak Suyitno, dan seterusnya,” jelas dia.

Rombongan Pemkot Malang yang mengikuti silaturahmi itu cukup lengkap. Selain dari jajaran kepala perangkat daerah, juga ada direktur badan usaha, serta camat se-Kota Malang. Oleh karena sudah kenal begitu lama, Sutiaji sudah menganggap para pejabat ini sebagai keluarganya.

Sehingga Sutiaji pun berpesan kepada para kepala perangkat daerah, direktur badan usaha serta camat agar bisa menjaga loyalitas kepada pimpinan dan menjaga kekompakan.

“Kepada pak Wahyu, saya tidak pesan secara khusus karena saya tidak menggurui. Saya hanya pesan kepada perangkat daerah yang pernah menjadi anak buah saya, beri informasi yang se-obyektif mungkin, jangan sampai mengada-ada dan supaya menjaga kekompakan,” beber Sutiaji.

Sementara itu, Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menyampaikan silaturahmi ini merupakan lanjutan dari sebelumnya setelah berkunjung ke Wali Kota Malang periode 2013-2018 Abah Anton, Wali Kota Malang periode 1998-2003 H. Suyitno, Wali Kota Malang periode 2003-2013 Peni Suparto, dan Wakil Wali Kota Malang periode 2013-2018 Sofyan Edi Jarwoko.

“Ini hari ketiga kami silaturahmi ke mantan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang. Kami bertemu dan ngobrol panjang lebar, kemudian beliau memberi semangat dan arahan kepada kami dan OPD. Kami harap bisa terus bersinergi, karena saya yakin banyak hal yang bisa kami diskusikan dan kolaborasikan untuk pembangunan Kota Malang,” pungkasnya. (ian/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img