MALANG POSCO MEDIA, DENPASAR – Permasalahan Arema FC di lini serang tak kunjung usai. Setelah Kushedya Hari Yudo kembali cedera ketika warming up sebelum laga melawan Persebaya Surabaya, Rabu (23/2) malam, Tim Singo Edan pun kehilangan Hamzah Titovani Rivaldy saat pertandingan. Keduanya pun dipastikan menyusul Dedik Setiawan, yang harus absen di pekan 28 BRI Liga 1 2021/2022 melawan Persik Kediri, Minggu (27/2) lusa.
Dokter Tim Arema FC dr. Nanang Tri Wahyudi mengatakan, bila kondisi Yudo tak mungkin dipaksakan di seri ini. Bahkan bisa lebih panjang, akan tetapi dia masih akan melihat kondisi sang pemain.
“Melihat kondisi cedera lutut yang dialami Yudo, dia harus beristirahat cukup lama,” ujar Dokter Nanang sapaan akrabnya.
Tentunya hal tersebut lebih lama dari diagnosa sebelumnya, ketika Yudo diprediksi out dari Seri 4, namun tiba-tiba sudah dipersiapkan dalam laga melawan Persebaya Surabaya. Akan tetapi, rencana memainkan striker asal Kabupaten Malang ini urung terwujud karena sang pemain mengalami cedera.
“Kemungkinan bisa sampai akhir musim ini,” tegas dia.
Tak hanya kehilangan Yudo, tim kebanggaan Aremania ini juga terancam kehilangan Tito di pertandingan melawan Persik Kediri. Pasalnya Tito mengalami cedera usai perebutan bola dengan Bruno Moreira di menit awal pertandingan. Ia langsung digotong keluar lapangan dan digantikan Dendi Santoso.
“Kalau Tito mengalami cedera engkel. Meski tak separah kondisi Yudo namun setidaknya dia harus beristirahat paling cepat selama sepekan,” beber Nanang kepada Malang Posco Media.
Sementara itu, kondisi striker Dedik Setiawan hingga saat ini juga belum bisa dikatakan fit. Tahap recovery dan pemulihan usai cedera masih menghantui performa pemain bernomor punggung 27 tersebut, sehingga belum diketahui bisa diturunkan atau tidak di laga selanjutnya. (ggs/ley)