.
Thursday, December 12, 2024

Disnaker Geber Pelatihan Konten Kreator

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Malang kembali menggelar pelatihan konten kreator. Di sesi 3 ini, pelatihan itu akan digelar mulai Selasa (25/6) mendatang. Ini diungkapkan Kepala Disnaker Kabupaten Malang, Yoyok Wardoyo, Rabu (19/6).

Dia mengatakan, untuk pelaksanaan pelatihan digelar di Hotel Tidar. Yoyok menjelaskan, pelatihan konten kreator ini bertujuan untuk membekali peserta dengan keterampilan teknis dan kreatif yang diperlukan menjadi konten kreator yang siap kerja dan berdaya saing tinggi.

“Dengan semakin berkembangnya industri digital, keterampilan sebagai konten kreator diharapkan mampu membuka peluang kerja baru dan mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Malang,” terang pria yang pernah menjabat Pasi Intel Kodim 0818 Kabupaten Malang itu.

Yoyok menjelaskan, para peserta akan mendapatkan beragam materi terkait pembuatan konten kreator serta pengetahuan mendalam mengenai riset kreatif, dan pembuatan konten Brief. Selain itu, peserta juga mendapatkan technical brief, editing, serta teknik-teknik dalam pembuatan konten.

“Materi komprehensif ini diharapkan dapat memberikan bekal yang cukup bagi para peserta untuk bersaing di industri kreatif,” tambahnya. Selain itu, dia juga berharap agar pelatihan ini dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi peserta dan masyarakat Kabupaten Malang pada umumnya.

“Pelatihan ini menjadi upaya nyata Disnaker Kabupaten Malang untuk mengurangi angka pengangguran. Dengan memberikan pelatihan yang komprehensif dan praktis, kami berharap para peserta dapat mengembangkan keterampilan yang diperlukan untuk bersaing di industri kreatif dan digital,” tandasnya. (ira/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img