spot_img
Saturday, July 27, 2024
spot_img

Lansia Kota Batu Meninggal di Kebun Tebu

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Bonali, 65, warga Jalan Wukir Gang 7 RT05 RW04 Kelurahan Temas, Kecamatan/Kota Batu ditemukan meninggal di perkebunan tebu yang terdapat di Desa Wonosari, Kedungjajang, Kabupaten Lumajang, Senin (15/1). Lansia itu diperkirakan sudah meninggal tiga hari sebelum ditemukan.

Polres Lumajang yang menangani penemuan mayat ini, langsung berkoordinasi dengan Polsek Batu untuk memulangkan jenasah Bonali. Kapolsek Batu, Iptu Mawang Kenti Praptiwi membenarkan penemuan jenasah warga Kelurahan Temas Kecamatan/Kota Batu tersebut.

- Advertisement -

“Ya, kami sudah menerima laporan ada salah satu warga RT 05 RW 04 Kelurahan Temas meninggal di Lumajang. Kami sudah berkoordinasi dengan perangkat desa setempat dan sudah datang ke rumah duka,” jelas Kapolsek saat ditemui, Selasa (16/1). Ia juga membenarkan bila identitas jenasah tersebut ialah Bonali.

Ketua RT 05 RW 04 Kelurahan Temas Kecamatan/Kota Batu, Wasis menjelaskan bila  Bonali meninggalkan rumahnya sejak Rabu (10/1) untuk mengunjungi rumah keluarganya yang ada di Jember. Bonali dalam kondisi stroke meninggalkan rumah tanpa pamit dengan istri dan dua putranya.

Bonali menggunakan bus bermaksud ingin ke Jember dari Batu. “Namun, sesampai di pertigaan Lumajang, bus yang ditumpangi Pak Bon (Bonali) tidak mengarah ke Jember. Sehingga ia diturunkan dan ditipkan ke warung di sana,” ujarnya saat dikonfirmasi.

Warga di sana, lanjut Wasis, kemudian menampung dan memberi makan kepada Bonali selama dua hari. Kendati demikian, warga yang menampung menyebar informasinya melalui media sosial (medsos) untuk menemukan keluarga Bonali.

“Keluarga di sini (Batu) sudah merespon. Namun, pas kontak-kontakan, Pak Bon sudah tidak berada di rumah warga yang menampung. Dia keluar tanpa pamit kepada pemilik rumah di sana,” paparnya. Senin (15/1) sekitar pukul 08.30 WIB, diungkapkan Wasis, jenasah Bonali ditemukan oleh warga di kebun tebu.

Saat itu warga tengah membuang sampah mencium bau tidak sedap. “Setelah dicari di semak-semak, ditemukan jenasah Pak Bon, kondisi jenasahnya sudah memperhatikan,” ujar Wasis yang juga menjemput jenasah. Kemudian dipulangkan dan dimakamkan di TPU Kelurahan Temas Kecamatan/Kota Batu. (den/mar)

- Advertisement - Pengumuman
- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img