.
Friday, November 22, 2024

Sukseskan Booster, Kecamatan Pagak Gelar Road Show Masjid

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA , MALANG– Beragam upaya dilakukan pemerintah untuk mensukseskan programn vaksin boorster. Seperti Kecamatan Pagak Memilih road show dan door to door ke masjid-masjid untuk menggelar vaksin. “Karena saat ini bulan puasa, banyak warga enggan melakukan vaksinasi siang hari. Karena itulah kami bersama Muspika kemudian memilih waktu malam hari untuk pelaksanaan vaksinasi. Sasarannya adalah masjid-masid,’’ ungkap Camat Pagak R Ichwanul Muslimin.

Kepada Malang Posco Media, dengan digelar di masjid-masjid sekaligus memudahkan masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi. “Untuk vakasinasi dosis I, kami sudah 100 persen. Sekarang yang kami kejar adalah vaklsin dosis 2 dan dosis 3 (booster),’’urainya.

Dia menyebutkan total masyarakat Kecamatan Pagak yang menjadi katget vaksinasi 33 ribu. Sementara untuk vaksin dosis 2 sudah terealisasi  95 persem dan vaksin dosis 3 (booster) teralisasi 40 persen.

Meskipun road show ke masjid-masjid untuk memberikan vaksinasi, tapi masyarakat yang ingin vaksinasi di siang hari tetap diperbolehkan. Masyarakat bisa mendapatkan vaksinasi di puskesmas. Vaksinasi digelar secara gratis dan tidak dipungut biaya apapun.

“Kalau ada warga yang mau vasinasi siang ya monggo. Tidak ada larangan. Mau malam juga monggo.Prinsipnya semua masyarakat yang masuk dalam target vaksin bisa mendapatkan dan mau vaksin,’’ ungkapnya.

Ichwanul mengatakan vaksin sangatlah penting, karena efektif untuk menciptakan herd immunity. “Warga yang sudah mendapatkan vaksinasi tidak mudah terpapar Covid-19. Sekalipun kasus Covid-19 sudah menurun, tapi kita semua tetap harus waspada, dan tetap harus menerapkan protokol kesehatan,’’ tambahnya.

Sementara itu, Ichwanul juga mengampaikan selama menggelar kegiatan vaksinasi malam hari, masyarakat cukup antusias. Itu terbukti, setiap gelaran vaksinasi, ada lebih dari 10 warga yang mengikuti kegiatan vaksinasi. Baik dosis 2 maupun dosis 3. Dengtan antusias tersebut Ichwanul yakin capaian 100 persen target vaksinasi dapat diraih dengan mudah.

“Karena warga saat ini sudah sadar ya, mereka membutuhh vaksin untuk mencegah penularan Covid-19,’’tandasnya. (ira/ggs)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img