spot_img
Sunday, April 27, 2025
spot_img

BREAKING NEWS! Tragis! Truk Mundur Tak Terkendali, Tewaskan Balita dan Lukai Beberapa Orang

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Kecelakaan tragis terjadi di Jalan MT Haryono Gang XI Kecamatan Lowokwaru Kota Malang, Jumat (25/4) sekitar jam 11.20 WIB. Sebuah truk bermuatan berat diduga tak kuat menanjak saat melintas di Jalan Vinolia, lalu mundur secara tiba-tiba dan menabrak sejumlah warga. Akibat peristiwa tersebut, satu balita dilaporkan tewas di lokasi, sementara beberapa orang lainnya mengalami luka berat dan sedang menjalani perawatan intensif.

Truk Mundur
EVAKUASI: Petugas mengevakusi korban kecelakaan truk mundur yang tidak kuat menanjak di Jalan Vinolia Kota Malang.

Peristiwa yang terjadi menjelang Salat Jumat itu sempat membuat warga panik. Satu keluarga menjadi korban saat truk mundur dan menabrak mereka yang sedang melintas menggunakan sepeda motor. Hendro, 50, saksi mata di lokasi, mengaku mendengar suara benturan keras dari depan rumahnya. Saat keluar, ia melihat seorang ibu memeluk dua anak yang tertimpa sepeda motor.

-Advertisement- HUT

“Saya langsung lari menolong. Anak yang paling kecil kondisinya mengenaskan, luka parah di kepala. Ternyata sudah meninggal,” ujarnya.

Truk Mundur
OLAH TKP: Anggota unit laka lantas Polresta Malang Kota melakukan olah TKP di Jalan MT Haryono Gang XI Kota Malang, Jumat (25/4) siang. (MPM – Estehangat Malang)

Satu anak lainnya mengalami luka berat, sementara dua ibu yang diduga merupakan pengasuh mereka mengalami cedera serius pada kaki. Salah satu korban perempuan bahkan sempat terseret hingga 10 meter sebelum berhasil keluar dari kolong truk yang akhirnya berhenti setelah menabrak pagar rumah warga.

“Truk tiba-tiba mundur sampai ke arah jembatan. Saat itu warga sedang bersiap Salat Jumat,” ungkap Slamet Riyanto, warga sekitar.

Kanit Laka Lantas Polresta Malang Kota, Iptu M. Isrofi, mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan dan olah tempat kejadian perkara (TKP) di dua lokasi tersebut. Ia belum bisa memberikan rincian data korban secara lengkap karena proses identifikasi masih berjalan.

“Masih dalam penyelidikan,” tegasnya singkat.

Truk yang terlibat kecelakaan disebut dikemudikan oleh sopir asal Sidoarjo yang mengandalkan petunjuk dari aplikasi peta digital. Sopir diduga tidak mengenal medan jalan, yang memiliki tanjakan curam dan sempit di kedua lokasi kejadian.

Malang Posco Media

Seluruh korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang. Polisi juga telah mengamankan sopir truk untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Kecelakaan ini menjadi pengingat keras akan pentingnya kesiapan pengemudi dan pemahaman medan jalan, khususnya di jalur menanjak dan padat penduduk. (rex/mar/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img