MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemkot Malang segera memasuki babak akhir. Setelah ditentukan tiga kandidat dari masing – masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dibuka, kini seluruh kandidat telah menjalani uji wawancara yang digelar di Balai Kota Malang, kemarin.
Seluruh kandidat tidak tampak tegang dan santai menikmati tahapan yang dilakukan secara tertutup tersebut. Ketua Komisi A DPRD Kota Malang, Rahman Nurmala mengatakan proses seleksi kepala perangkat daerah itu dinilai berjalan relatif lancar dan sesuai dengan tahapan yang ditentukan.
Ia berharap kepala perangkat daerah yang dihasilkan bisa sesuai harapan. “Tahapan seleksi seperti yang saya ikuti di beberapa daerah, memang seperti itu. Yang penting obyektivitasnya terjaga, sekali lagi ini punya kesempatan yang sama. Karakteristik menuntut kapasitas masing – masing dan tidak keliru,” harap Nurmala.
Meski begitu, dia juga mengingatkan kembali agar Pemkot Malang menyiapkan pengganti posisi yang ditinggalkan. Seperti diketahui, ada sebanyak 10 OPD yang bakal diisi oleh pejabat baru yang akan segera ditentukan. Sehingga setidaknya Pemkot juga harus menyiapkan 10 pejabat baru untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan.
“Harapan kami, meski tidak melalui seleksi dan hanya cukup uji kompetensi atau asesmen, tinggal menempatkan sesuai ‘The Right Man at the Right Place and The Right Man at The Right Job’. Menempatkan di tempat yang tepat dan sesuai dengan job description yang dituntut jabatan itu,” tegas Nurmala.
Dia mengapresiasi tahapan seleksi sudah berjalan baik. Ia pun berharap nantinya mereka yang terpilih bisa menjalankan program yang telah ditentukan, terutama target – target yang telah dicanangkan di Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan yang sudah dituangkan dalam Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD). (ian/mar)