spot_img
Thursday, May 2, 2024
spot_img

Ops Ketupat Semeru 2024, Turunkan Angka Laka Lantas

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di Kota Malang selama momen Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, turun signifikan. Tercatat selama Operasi Ketupat Semeru 2024 terjadi enam kejadian laka lantas.

Kabag Ops Polresta Malang Kota AKP Sutomo mengatakan, bahwa angka kecelakaan ini menurun cukup drastis. Dibandingkan dengan Ops Ketupat Semeru 2023 lalu, terjadi penurunan sebesar 60 persen.

Penurunan ini membawa tren positif. Termasuk dengan upaya menekan angka kerugian fisik dan material, akibat laka lantas. Selain itu, korban jiwa dan luka-luka juga ikut berhasil ditekan.  “Adanya penurunan jumlah kejadian ini, merupakan upaha kami melakukan upaya preventif, preemtif dan penindakan represif berupa tilang,” jelasnya.

Hal ini diupayakan oleh Polresta Malang Kota untuk terus dilanjutkan. Sehingga selepas Ops Ketupat Semeru 2024 ini, ketertiban dalam berlalu lintas tetap digalakkan. “Tentu tidak berhenti sampai Ops Ketupat Semeru saja. Kami berharap kesadaran masyarakat untuk tertib di jalanan, bisa terus dilakukan,” lanjutnya.  (rex/mar)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img