MALANG POSCO MEDIA, MALANG – NZR Sumbersari FC Malang berhasil mengawali babak 80 besar Liga 3 Nasional dengan kemenangan atas UHO MZF FC, Selasa (30/4) lalu. Namun, Pelatih Purwanto belum puas dengan kemenangan tersebut. Ia pun berharap NZR Sumbersari bisa bermain dan dapat hasil lebih bagus di laga kedua melawan PSPP Padang Panjang, yang akan berlangsung di Stadion Gajayana Kota Malang, Kamis (2/5) siang ini, kick off 13.15 WIB.
Saat melawan UHO MZF FC, kemenangan tipis dengan skor tipis 1-0 dicatatkan Sunarto dkk. Hasil tersebut ketika mengawali pertandingan di Grup P. Gol semata wayang NZR Sumbersari dicetak Risdianto Prasetyo di menit 19. Padahal, mereka memiliki sejumlah peluang emas untuk terciptanya gol tambahan, namun Tim NZR harus puas dengan kemenangan tipis 1-0.
“Ini laga perdana yang memang kami tunggu. Ada pressure yang tinggi buat anak-anak, tapi alhamdulillah kami bisa meraih poin maksimal hari ini,” Pelatih NZR Sumbersari FC Purwanto.
“Ya itulah, di setiap pertandingan perdana mental pemain selalu diuji bagaimana bisa memainkan formasi pertandingan dengan baik. Ke depan akan kami manage mental anak-anak, karena itu yang menjadi kunci kesuksesan kami,” tambahnya.
Ayah dari striker Timnas U-20 Arkhan Kaka ini mengatakan, di pertandingan selanjutnya nanti, ia bersama tim pelatih akan terus memperbaiki dan menaikkan mental pemain. Tujuannya agar setiap laga yang dijalani bisa dimainkan dengan baik.
Hal tersebut yang akan dievaluasi sebelum bertanding di laga selanjutnya menghadapi PSPP Padang Panjang.
“Ya wajar di pertandingan perdana, memang berpengaruh terhadap mental pemain. Namun kami berharap dipertandingan selanjutnya pemain lebih solid dan bisa memenangkan pertandingan,” tandasnya. (ley/jon)