spot_img
Wednesday, May 15, 2024
spot_img

Pastikan Wisatawan Aman Dari Bencana, BPBD Bentuk Jiwa Siap Siaga Bencana Pada PHRI

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, KOTA BATU – Guna meningkatkan kapasitas karyawan berorientasi pertolongan bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu lakukan Pelatihan Mitigasi Bencana kepada anggota Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Batu. Upaya pengurangan resiko bencana di Hall Bromo Zam Zam Hotel and Convention, Selasa (29/3). Kegiatan itu diikuti 51 peserta dari 17 perwakilan hotel Kota Batu.

Gatot Nugroho selaku Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana BPBD Kota Batu menjelaskan, pembekalan itu akan dilakukan selama 3 hari. Pihaknya juga akan bekerjasama dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) dan PMI Kota Batu dalam penyampaian materi.

“Hari pertama kami bekali peran strategis BPBD dalam penanggulangan bencana. Kemudian hari kedua mengenai penyusunan SOPnya, manajemen kaji cepat, serta simulasinya. Lalu hari ketiga mengenai basic pertolongan hidup dasar,” jelas Gatot kepada Malang Posco Media.

Pihaknya juga mensosialisasikan kepada peserta yang hadir, agar setiap pegawai di hotel maupun restoran agar selalu menyampaikan titik kumpul dan jalur evakuasi kepada setiap pengunjung. Karena menurutnya hal itu berkaitan dengan SOP darurat hotel

“Peran dan fungsi koordinasi pegawai terkait pelayanan dan penerimaan tamu sangat penting. Jadi sangat disayangkan jika setiap pegawai belum bisa melakukan pertolongan pertama,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua PHRI Kota Batu, Sujud Hariadi yang juga menghadiri pembekalan itu menekankan agar semua pihak hotel dan resto memiliki kesiapan ketika terjadi bencana. Jika mereka benar-benar siap, mitigasi dan pencegahannya akan berjalan dengan baik.

“Contohnya di Jepang mereka terkena gempa besar, mulai dari awal gempa mereka sudah tahu apa yang harus dilakukan. Semua staf siap, sehingga korban jiwa hanya sedikit sekali. Itu menunjukkan bahwa mitigasinya bagus,” papar Sujud.

Ia berharap, dengan melibatkan PHRI Kota Batu dalam pelatihan pembekalan bencana nantinya semua hotel dan resto di Kota Batu bisa sigap dalam pencegahan dan mitigasi bencana. Juga para peserta yang ikut bisa segera menyebarkan infomasi pelatihan kepada seluruh rekan-rekan hotel di setiap masing-masing tempat. (ran/eri)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img