spot_img
Monday, April 29, 2024
spot_img

Polisi Amankan Sound Horeg untuk Bangunkan Sahur

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG– Jajaran Polres Malang mengamankan sound system keliling atau sound horeg karena dinilai mengganggu ketertiban, meskipun digunakan untuk membangunkan makan sahur. Seperti yang terjadi di Kecamatan Lawang dan Gondanglegi, Minggu (24/3) dini hari.

Kapolsek Lawang, Kompol Suwarta mengaku, membangunkan sahur dengan menggunakan pengeras suara, justru mengganggu ketenangan dan ketertiban masyarakat. “Ada delapan pemuda yang kami amankan beserta satu unit kendaraan pikap yang mengangkut delapan salon besar,” ujarnya.

Para pemuda tersebut diberikan pembinaan agar perbuatannya tidak diulangi kembali. Sementara mobil pikap beserta sound system masih diamankan hingga para pemilik membuat surat pernyataan yang diketahui kepala desa. “Penindakan ini untuk menciptakan kamtibmas dan kondusif selama bulan suci Ramadan,” imbuhnya.

Di Kecamatan Gondanglegi, dua truk lengkap dengan sound system ikut diamankan. Kasubsi Penmas Polres Malang, Ipda Dicka Ermantara mengatakan, kendaraan yang diamankan yakni truk engkel dengan muatan sound system, mesin diesel, hingga pengeras suara ukuran besar disertai lampu hiburan.

 “Pada saat diamankan, kedua truk kedapatan melakukan konvoi dan membunyikan musik dengan sangat keras di Desa Ketawang, Gondanglegi,” kata Dicka. Penggunaan sound system secara berlebihan, dinilai dapat mengganggu masyarakat menjalankan ibadah bulan suci Ramadan.

“Penindakan ini juga dilakukan setelah kami menerima keluhan dari masyarakat,” terangnya. Dilanjutkan Dicka, bila penertiban tersebut dilakukan oleh petugas gabungan Polres Malang, Muspika Gondanglegi, Koramil, dan Dishub Kabupaten Malang. “Kami mengimbau para pemilik sound system mengikuti imbauan ini,” pungkasnya. (den/mar)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img