.
Friday, December 13, 2024

Tim Penggerak PKK Wajak, Tekan Angka Stunting, Gelar Lomba Balita Sehat

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG– Tim Penggerak PKK Kecamatan Wajak menggelar lomba Balita Sehat di Pendopo Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang. Lomba itu dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang Hj Anis Zaidah Sanusi.

Kepada Malang Posco Media, Anis mengatakan lomba Balita Sehat ini merupakan momen sangat bagus, sekaligus sebagai upaya memberantas stunting. “Melalui event ini kami menyampaikan kepada orangtua yang punya anak berusia balita, agar memperhatikan gizi. Karena usia balita merupakan pondasi menuju generasi penerus yang sehat,’’ katanya.

Anis mengaku selama lomba dia terus melihat para balita yang menjadi peserta. Dia cukup puas, karena semuanya aktif dan sehat. Sementara itu Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Wajak, Fitri Setyowati Purwoto mengatakan, lomba Balita Sehat ini diikuti 26 peserta, dibagi dua kategori. Kategori pertama usia 6 bulan sampai 23 bulan, dan usia 2-5 tahun.

Fitri menambahkan, peserta yang ikut lomba merupakan juara lomba Balita Sehat yang di gelar di masing-maing desa di Kecamatan Wajak. “Sebelumnya ada lomba balita sehat di tingkat desa, pemenangnya diikutkan pada gelaran lomba tingkat kecamatan. Kami bersyukur, karena seluruh kegiatan ini berjalan lancar,’’ ungkapnya.

Fitri mengatakan, lomba Balita Sehat yang digelar ini sebagai upaya menekan angka stunting. Karena untuk menjadi peserta lomba, anak betul-betul dalam kondisi sehat dan aktif,’’ ungkapnya.

Terpisah, Camat Wajak Purwoto sangat antusias dengan kegiatan tersebut. Menurutnya, melalui kegiatan ini, para orang tua akan berlomba membuat anak mereka sehat, dengan memenuhi kebutuhan gizinya. “Usia balita merupakan masuk kategori Golden Age. Pada usia ini, pertumbuhan anak harus dipantau dengan baik, untuk menciptakan generasi emas ke depan,’’ tandasnya. (ira/udi)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img