spot_img
Friday, May 17, 2024
spot_img

Banyak Diburu, iPhone 13 Series Dibatasi

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Sejak diluncurkan pada November 2021 lalu, iPhone 13 series laris manis di pasaran. Tingginya peminat tersebut, membuat perusahaan ini pun mengeluarkan kebijakan pembatasan berupa maksimal hanya lima item per seri di satu gerai.

Hal tersebut diungkapkann Promotor iPhone Tigaputra, Dwi Cahy, handphone yang dibanderol dengan harga di atas Rp 20 juta tersebut kini tersedia secara terbatas. Pembatasan itu merupakan ketentuan dari pusat.

“Sekarang setiap serinya hanya disediakan lima item saja. Jadi banyak pelanggan kini harus memesan jauh-jauh hari untuk mendapatkan seri iPhone 13 favoritnya,” ungkap Dwi.

Ia melanjutkan, tingginya peminat juga pasti berdampak pada penjualan. Setiap harinya tak kurang dari 5 item terjual. Apalagi sejak adanya varian warna baru yakni sierra blue, masyarakat menjadi semakin antusias dan berupaya mendapatkan varian cantik tersebut.

Sebagian besar masyarakat terutama pecinta iPhone, menilai warna sierra blue berbeda dari warna lainnya. Lebih elegan, sehingga varian ini dianggap patut diperjuangkan.

“Setiap kali dibuka pre order warna ini selalu habis duluan. Tidak dipungkiri memang tampilan sangat berpengaruh ke penjualan, sangking fokus ke warna sebagian dari mereka bahkan mengesampingkan spesifikasinya,” urainya.

Setelah warna, pecinta iPhone mengaku jatuh cinta pada kamera smartphone ini. Meskipun hanya beresolusi 12 MP namun kamera iPhone mempunyai ketajaman tinggi dan semakin sempurna dengan fitur penunjang lainnya.

Misalnya fitur untuk membuat video tampak lebih keren layaknya menggunakan kamera profesional. Pada mode video terdapat fitur blur di belakang area fokus dengan hasil yang jauh lebih tajam layaknya kamera DSLR.

Pertimbangan berikutnya yakni daya tahan baterai, iPhone 13 Pro mampu bertahan 1,5 jam lebih lama dibanding iPhone 12 Pro. Sedangkan iPhone 13 Pro Max memiliki ketahanan baterai 2,5 jam lebih lama dibanding iPhone 12 Pro Max.

“Kebanyakan peminatnya dari kalangan dewasa sekitar umur 25 tahun ke atas. Karena memang harga cukup tinggi dan biasanya handphone ini untuk menunjang gaya hidup” tutup Dwi. (nit/lin)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img