spot_img
Monday, April 29, 2024
spot_img

Dimas Kancil Rebut Juara,Punguan Runner Up

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Sukses,Turnamen Billiar di Lucky Pool & Resto

Malang Posco Media – Pebilliar Dimas Kancil dari klub JRX (Bandung) berhasil menjuarai Turnamen 10 Ball Open Handicap,yang ditutup oleh Ketua KONI Kota Malang Eddy Wahyono di Lucky Pool dan Resto,Kamis malam (4/8).

Di final,Dimas Kancil mengalahkan rival terberatnya yaitu Punguan dari klub Mantra (Jakarta). Juara 3 direbut Kyle dari klub Lucky (Malang) dan juara 4 diraih Ridho dari UB (Jakarta).

Eddy Wahyono memberikan apresiasi kepada semua pihak,sehingga turnamen untuk memeriahkan pembukaan Lucky Pool dan Resto di Jalan Brigjen S.Riadi Kota Malang ini berlangsung lancar dan sukses.

Para juara foto bersama Sekjen PB POBSI Robby Suarly dan Ketua KONI Kota Malang Eddy Wahyono (nomor 1 dan 2 dari kiri) serta pemilik Lucky Pool & Resto,Indra Setiyadi dan Ketua Panitia,Hendra Kurniawan (nomor 3 dan 2 dari kanan).

“Selain diikuti atlet dari Filipina,turnamen ini juga diikuti para atlet dari berbagai daerah se Indonesia.Jadi turnamen ini sangat penting menunjang sport tourisme dalam sektor pariwisata di Malang.Karena telah menggeliatkan perekonomian misalnya perhotelan,kuliner dan lain lain,”tegas Eddy Wahyono kepada Malang Posco Media.

Pria ramah ini mendukung sepenuhnya harapan pemilik Lucky Pool dan Resto,Indra Setiyadi yang mengharapkan agar pelaksanaan seri 4 Sirkuit POBSI (Persatuan Olahraga Billiar Seluruh Indonesia) tahun 2022 dilaksanakan di Lucky Pool dan Resto.

“Seri 1 sampai 3 digelar di Kendari,Banjarmasin dan Riau.Kami berharap seri 4 di Malang yaitu di Lucky Pool dan Resto. Harapan ini sudah kami sampaikan kepada Sekjen PB POBSI Bapak Robby Suarly yang setia memantau langsung pelaksanaan turnamen ini sejak hari pertama hingga penutupan,”ungkapnya.

Robby Suarly memberikan respon positif atas harapan tersebut.Ia juga menilai, turnamen diikuti 150 peserta ini telah berlangsung dengan lancar.”Kami yakin,melalui turnamen ini,akan melahirkan atlet atlet berprestasi.Sehingga pebilliar Indonesia dapat kembali berjaya dalam tingkat internasional,”tegas mantan pebilliar andalan nasional yang pernah tujuh kali mengikuti SEA Games ini.(nug/jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img