spot_img
Monday, April 29, 2024
spot_img

MPP Tambah Layanan Tujuh Instansi

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Mall Pelayanan Publik (MPP) Merdeka Kota Malang semakin disempurnakan. Sebelum akhir tahun 2022 ini, akan terdapat tambahan layanan yang bisa diakses publik.

Plt Kepala Dinas Ketenagakerjaan Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Disnaker PMPTSP) Kota Malang Siti Mahmudah menjelaskan saat ini prosesnya sedang akan mulai dikerjakan. Penambahan tujuh instansi ini membutuhkan ruangan yang lebih dari yang eksis sekarang.

Tambahan instansi yang akan masuk di antaranya  layanan Kantor Kementerian Agama Kota Malang, Pengadilan Agama Kota Malang, Kejaksaan Negeri Kota Malang, Pengadilan Negeri Malang, Satpas Polresta Malang Kota, Bea Cukai  dan PLN.

“Tujuh instansi ini akan masuk. Akan diberi ruang untuk melayani warga dengan layanannya masing-masing sesuai instansi,” jelas Mahmudah, Sabtu (17/9) kemarin.

Ia menambahkan dengan penambahan layanan tujuh  instansi ini, Pemkot Malang menggelontorkan dana dari APBD Kota Malang tahun 2022. Jumlahnya sebesar Rp 2 miliar.

Namun anggaran ini tidak hanya untuk menambah fasilitas layanan tambahan itu saja. Akan ditambah pula fasilitas publik MPP yang dibutuhkan.

“Yang termasuk pembangunan tahap kedua MPP juga ada tambahan untuk pemeliharaan dan pembuatan fasilitas penunjang lainnya. Seperti pemeliharaan AC, penambahan ruang laktasi yang representatif, musala, ruang rapat hingga ruang untuk back office,” tegas Mahmudah.

Untuk diketahui, sejak dibuka pada 3 Januari 2022 lalu, MPP Merdeka Kota Malang telah memiliki 12 loket instansi dengan kapasitas sekitar 180 layanan yang tersedia untuk digunakan oleh masyarakat luas Kota Malang.

Kemudian di tengah perjalanan terdapat tambahan dua instansi yang salah satunya masuk dalam tahap pengembangan tahap dua.Yakni Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (Dispussipda) Kota Malang dengan tiga layanan, serta Pengadilan Negeri Malang Kelas IA dengan sembilan layanan.

Kedepannya, lanjut Mahmudah dengan adanya 14 instansi dan tujuh tambahan instansi yang akan direalisasi sebelum akhir tahun 2022 ini.

“Ya harapannya bisa seluruh instansi yang bergabung dalam MPP Merdeka Kota Malang target kami di MPP bisa memberikan hingga 400 layanan,” tegasnya.

Ini menjadi salah satu perwujudan realisasi Kota Malang menuju smart city. Wali Kota Malang Drs H Sutiaji menanggapi  bahwa layanan MPP akan terus dikembangkan dan ditingkatkan agar goal utama memudahkan pelayanan publik terwujud.

Sutiaji menjelaskan bahwa perlahan-lahan MCC akan menambah pelayanan dan fasilitas penunjang lainnya.

“Kan memang harapannya semua layanan akan ada di sana. Perlahan tapi pasti, bertahap. Nanti layanan seperti kampus-kampus bisa masuk. Layanan perbankan lainnnya juga, instansi jajaran kita ajak semua,” papar orang nomor satu di Pemkot Malang ini.

Saat ini MPP juga dilengkapi fasilitas layanan yang ramah masyarakat lanjut usia dan disabilitas. Karena disediakan petugas khusus yang bakal memberikan pelayanan bagi kalangan rentan tersebut.

Sementara itu catatan Malang Posco Media, layanan publik yang bisa diakses di MPP saat ini di antarany ada pelayanan dari Kantor Imigrasi, KPP Pratama Utara, KPP Pratama Selatan, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Timur Cabang Malang atau Bank Jatim dan Samsat. Selain itu  Disnaker-PMPTSP,  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil),  Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Perumda Air Minum Tugu Tirta, BPR Tugu Artha Sejahtera hingga Dispussipda Kota Malang. (ica/van)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img