spot_img
Thursday, May 16, 2024
spot_img

Antusias Masyarakat Cukup Tinggi, Pj Wali Kota Malang Akan Menggelar Nobar Lagi

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Ribuan masyarakat Malang memadati Stadion Gajayana sejak pukul 19.00 malam untuk ikut nonton bareng (nobar) yang digelar Pemkot Malang. Antusiasme masyarakat yang datang dari berbagai penjuru cukup tinggi, memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia U-23 lawan Timnas Uzbekistan U-23 dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4) Malam.

Ribuan masyarakat Malang memadati area lapangan dan tribun. Riuh gemuruh suara para pendukung Timnas Indonesia ini pun menggema saat kedua tim saling adu serang. Nampak pula Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat beserta jajaran, serius memperhatikan pertandingan dari  awal pertandingan.

“Tidak menyangka kalau antusias masyarakat Malang sampai sejauh ini. Padahal sudah dibagi untuk nobar ini ada beberapa titik. Ini bentuk apresiasi masyarakat Malang untuk Timnas Indonesia,” tutur Wahyu.

Foto: Widya/MPM

Meskipun Timnas Indonesia akhirnya harus kalah 0-2 dari Uzbekistan, namun menurutnya tim Garuda Muda telah menunjukan performa terbaiknya dan membanggakan Indonesia. Apalagi bisa masuk ke semifinal menjadi catatan sejarah dan kebanggaan tersendiri bagi masyarakat.

“Kami tetap bangga dengan Timnas Indonesia. Kita masih memiliki  kesempatan untuk mengambil juara 3 di pertandingan yang akan datang. Masih ada harapan. Kita tetap harus bersyukur karena ini pertama kalinya kita masuk ke semifinal,” imbuhnya.

Untuk pertandingan memperebutkan juara tiga, Wahyu mengatakan masih akan menggelar nobar lagi di Stadion Gajayana. Terbuka untuk umum dan masyarakat Malang bisa menonton bersama mendukung Timnas Indonesia dalam memperebutkan juara ketiga. (adm/bua)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img