BAGI Trian, keluarga adalah sumber kekuatan dalam menjalani kebahagiaan hidup. Bahkan, apa yang dia kerjakan sehari-hari adalah potret yang menjadi teladan bagi sikap istri dan ketiga anaknya.
‘’Sebaliknya, sayapun menjadikan mereka teladan dalam keseharian saya. Jadi, kami terus saling berkembang dan mengisi dengan baik secara bersama-sama,’’ urai suami dari Ny. V.Retno Widi ini.
Ditambahkan, mereka juga selalu berdiskusi sehingga saling tahu apa yang dikerjakan masing-masing. Selain itu, senantiasa berlatih sabar apabila menemui kendala dan mejadikan semangat berbagi kepada sesama sebagai sikap dan perilaku melekat dalam keluarga.
Trian didampingi Ny. V.Retno Widi menuturkan sangat gembira, karena anak nomor 1 dan nomor 2 yaitu Rizka Triana dan Rizki Triana sudah berkeluarga dan aktif dalam bidang usaha. Rizka adalah pendiri dan pemilik edental.id sedangkan Rizki pemilik oemahetnik.com. Mereka berdua memberikan 3 cucu yang lucu untuk Trian dan Ny.V.Retno Widi.Sedangkan anak ketiga yaitu Viery Salsaputra Triana masih kuliah di Jurusan Aktuaria IPB Bogor.
‘’Keinginan kami sekarang hanya satu. Yaitu pulang kampung ke kota kelahiran untuk dapat terus memberikan sumbangsih dan pengabdian terbaik bagi Bumi Arema tercinta,’’ pungkasnya. (nug/red/bua)