spot_img
Saturday, May 18, 2024
spot_img

Empat Korban Tragedi Kanjuruhan Masih Kritis

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Genap tujuh hari sejak peristiwa Tragedi Kanjuruhan awal Oktober lalu, beberapa korban luka berat yang masih dirawat di RSUD dr. Saiful Anwar (RSSA) Malang dikabarkan masih kritis. Meski ada tiga pasien yang sudah diizinkan untuk pulang per Sabtu (8/10) hari ini.

“Hari ini dua (pasien yang pulang). Nanti ada satu lagi. Sekarang tersisa ada 6 di ICU dan 6 di (ruang) Highcare. Enam pasien di ICU itu dua sudah membaik dan empat masih kritis,” ungkap Wakil Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan RSSA Malang dr. Syaifullah Asmiragani kepada Malang Posco Media.

Diketahui, hingga saat ini RSSA Malang sendiri telah merawat sebanyak 73 pasien korban Tragedi Kanjuruhan. Sebagian besar telah pulang dan hanya menyisakan pasien dengan luka berat.

Dr. Syaifullah menjelaskan, yang dialami pasien hingga menyebabkan belum kunjung membaik ini karena kondisinya sangat fatal.

“Memang disebabkan karena multitrauma. Mereka gangguan di pernafasan, patah tulang, tangan, kaki hingga wajah. (Empat pasien) Masih dalam alat bantu nafas,” sebutnya.

Sementara untuk indikasi keracunan gas air mata, ia belum bisa memastikan. Yang jelas pihaknya masih terus mengawasi secara intens keempat pasien kritis itu dan memohon doa agar segera diberikan kesembuhan.

“Kita tidak bisa memastikan (keracunan atau tidak) yang jelas kekurangan oksigen. Bisa karena gas, bisa karena berdesakan, bisa karena terjatuh berhimpitan. Kalau ditekan begitu kan tidak bisa nafas dia,” tambahnya.

Keempat pasien yang kritis itu diketahui berusia 17 tahun hingga 20 tahun. Satu diantaranya merupakan Aremania asal Blitar. (Ian/jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img