spot_img
Sunday, May 5, 2024
spot_img

Nasi Pecel Pincuk Ndeso, Melayani Pesta Hingga Sediakan Bumbu Pecel

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Warung Nasi Pecel Pincuk Ndeso memiliki racikan khas ndeso dengan bumbu kacang dan peyek yang diracik sendiri oleh sang pemilik, Adi Permana (30). Beralamatkan di Jalan Raya Ki Ageng Gribig, Madyopuro, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, warung ini buka setiap hari, pukul 07.00 sampai pukul 16.00 WIB.

“Sejak 2017 warung ini dikelola Ibu saya, ibu Setya Handayani (63). Lalu baru dipertengahan tahun 2022 ganti saya yang mengelola. Awalnya bangunan ini tempat travel, lalu karena belum ada masakan pecel di daerah sini akhirnya dibuatlah warung pecel pincuk, karena ibu menyukai hal yang berbau tradisional dengan bumbu pecel dan peyek dari racikan sendiri,” ungkap Adi Permana.

Warung ini  menyediakan menu andalannya yaitu nasi pecel pincuk dengan harga Rp 12 ribuserta berbagai macam lauk dari harga Rp 1.000 sampai Rp 4.000. Selain itu, masakan lalapan juga menjadi favorit pelanggan dengan harga Rp 2.000 sampai Rp 20.000. Menu lain yang tersedia, ada cwie mie Malang, zuppa soup, nasi ayam crispy dan rawon.

Sedangkan minuman yang menjadi pelengkap dengan harga Rp 4.000 sampai Rp 7.000. Di sini juga menjual bawang goreng pedas dengan harga Rp 10.000 dan original Rp 15.000.

“Warung kami sudah tersedia di Gojek dan Grab dengan nama ‘Nasi Pecel Pincuk Ndeso’. Melayani juga untuk pesta atau acara kegiatan lainnya dengan minimal pemesanan 20 pack,” tambah Adi yang sebelumnya bekerja sebagai IT di Yogjakarta.

Warung ini juga menyediakan bumbu pecel yang dijual terpisah, untuk seperempat kilogram harga Rp 30.000 dan satu kilogram Rp 100.000. Selain itu peyek di sini cukup disukai sampai ke luar kota, dengan harga 1 toplesnya Rp 50.000. (dan/jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img