spot_img
Wednesday, May 8, 2024
spot_img

Selalu Ada si Kuda Hitam!

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Perhelatan akbar FIFA World Cup 2022 di Qatar telah menyelasaikan matchday pertama di babak penyisihan grup. Sebanyak 32 tim di grup A hingga H sudah bertanding, dan tadi malam memasuki matchday kedua. Sedikit banyak, kekuatan masing-masing tim sudah terbaca.

                Laga terakhir matchday pertama ditutup dengan kemenangan Brasil atas Serbia 2-0. Hasil ini tentu sudah sesuai dengan prediksi, meski mungkin secara keseluruhan tak sesuai ekspektasi. Ya harapannya bisa pesta gol, seperti halnya Spanyol yang membantai Kosta Rika 7-0.

                Banyaknya peluang dari Neymar dkk sepanjang 2×45, hanya tercetak dua gol. Itu juga setelah 60 menit pertandingan, tepatnya menit 62 dan 73. Namun demikian, Brasil tetaplah Brasil sebagai salah satu tim kandidat juara Piala Dunia 2022. Mereka sudah punya modal tiga poin di grup G.

                Kandidat lainnya, Portugal juga mengemas tiga poin dari kemenangan 3-2 lawan Ghana. Hasil yang sebenarnya juga sesuai prediksi, meski secara permainan Portugal belum begitu meyakinkan. Bahkan Ronaldo dkk nyaris menuai hasil imbang di menit akhir babak kedua.

                Portugal cukup beruntung, dibandingkan dua tim besar yang disebut-sebut juga punya peluang juara. Timnas Jerman di grup E, kalah 1-2 dari Jepang. Kekalahan yang menyakitkan, setelah Jerman sempat unggul lebih dulu 1-0. Jepang mampu membalik keadaan dengan membalas 2 gol.

                Senasib dengan Jerman, Timnas Argentina juga menelan kekalahan 1-2 dari Arab Saudi. Tim yang dikatakan sebagai kandidat juara itu dibuat tertunduk lesu. Lionel Messi tak bisa menyelamatkan timnya. Kekalahan tak terduga dari Arab Saudi yang berstatus sebagai tim underdog di Grup C.

                Sementara tim besar lainnya, Inggris dan Belanda mampu mengemas tiga poin di laga pertama mereka. Inggris menang 6-2 dari Iran, sedangkan Belanda unggul 2-0 dari Senegal. Inggris bermain cukup meyakinkan, sedangkan Belanda harus susah payah memenangkan laga pertamanya.

                Tim-tim dengan sepakbola yang maju dan punya tradisi juara itu tetap masih jadi unggulan. Sekalipun Argentina dan Jerman menuai hasil buruk, namun mereka tetap ada peluang di dua laga tersisa babak penyisihan grup. Mental mereka terasah di turnamen besar Piala Dunia ini.

                Semua masih punya peluang. Termasuk tim-tim yang sebelumnya tak diunggulkan, punya peluang yang sama. Khususnya tim yang sering disebut kuda hitam. Ya, akan selalu ada si kuda hitam dalam gelaran Piala Dunia. Mereka tidak dianggap favorit juara, namun bisa membuat kejutan.

                Sebut saja Arab Saudi yang mampu mengalahkan Argentina 2-1 itu. Sabtu (26/11) malam ini, Arab Saudi akan menghadapi Polandia yang di laga sebelumnya bermain imbang 0-0 lawan Meksiko. Status Arab Saudi masih tetap sebagai tim underdog alias tak diunggulkan saat lawan Polandia.

                Hanya saja, kali ini Lewandowski dkk tak akan memandang sebelah mata kekuatan Arab Saudi. Tim wakil Asia ini menjadi kuda hitam yang berhasil mematahkan bursa taruhan pada laga sebelumnya. Sekaligus membuat Argentina berada pada laga hidup mati saat lawan Meksiko.

                Kuda hitam lainnya juga dari Asia, yaitu Jepang. Melalui permainan cepat dan gesit, Jepang melibas Jerman 1-2. Atas kemenangan itu membuat peta persaingan di grup E jadi berubah. Peluang lolos ke babak 16 besar, bukan hanya milik Spanyol dan Jerman, tapi juga ada Jepang.

                Satu lagi kuda hitam dari Asia adalah Korea. Tim ini mampu menahan imbang Urugay 0-0 di laga pertama penyisihan Grup H. Artinya peluang di grup H, tidak hanya milik Portugal dan Uruguay, karena ada Korea yang juga berpotensi lolos ke babak selanjujtnya.

                Bisa jadi, Piala Dunia di Qatar ini adalah kebangkitan sepak bola Asia. Menyusul beberapa tim kuda hitam yang muncul dari Asia. Meski ada juga tim lainnya seperti Maroko dan Kanada yang secara permainan bisa jadi tim kuda hitam juga. Mereka ini bisa merepotkan tim-tim unggulan. (*)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img