spot_img
Tuesday, May 14, 2024
spot_img

Siapkan Siswa SMK Jadi Pekerja Digital Professional

Berita Lainnya

Berita Terbaru

SMK Telkom Malang X Jagoan Hosting X Ngalup Collaborative Network

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Seiring berjalannya waktu dan berkembangnya zaman, tren digitalisasi terus dikembangkan. Di Indonesia, masa pandemi Covid-19 mampu mendorong percepatan transformasi digitalisasi. Sejalan dengan hal tersebut, sederet profesi yang berkaitan dengan dunia digital semakin banyak dicari. Seperti back end developer, full stack developer, social media manager dan lainnya.

Menjemput peluang ini, SMK Telkom Malang berkolaborasi dengan Ngalup Collaborative Network dan Jagoan Hosting memberikan dukungan, bimbingan dan pelatihan bagi siswa-siswi yang ingin memiliki profesi maupun wirausaha di bidang digital, melalui acara Moklet Youth DigiTalent, Jumat (13/5/2022). Dalam kegiatan tersebut, sekitar 400 siswa kelas XII diberikan pelatihan, pembekalan dan pendampingan.

“Kami akan memberikan informasi tentang peluang usaha dan profesi di bidang digital, yang tentunya juga sesuai dengan pelajaran yang mereka dapat di sekolah. Seperti full stack developer, social media manager, growth hack manager dan lainnya,” terang Kepala Sekolah SMK Telkom Malang, Rahmat Dwi Jatmiko, S.Kom.

Nantinya, para siswa juga akan mengikuti bootcamp dan mentoring selama satu bulan penuh sesuai dengan masing-masing minatnya, yakni yang ingin menjalani profesi maupun yang ingin membuka usaha.

“Bootcamp akan dilakukan tanggal 17-24 Mei 2022 dan dilanjutkan dengan sesi mentoring dan job fair,” papar dia.

Selain itu, akan dilanjutkan sesi mentoring pada tanggal 25 Mei sampai 3 Juni 2022 dan ditutup dengan Demo Day pada tanggal 9-10 Juni 2022.

Bagi siswa yang ingin mendapatkan pekerjaan di bidang digital, akan mendapatkan beberapa materi. Seperti pengenalan profesi, pembuatan CV dan portfolio, interview hack hingga optimasi LinkedIn.

Sementara, bagi siswa yang berminat menjadi pengusaha, baik di bidang digital maupun konvensional, akan mendapatkan
materi berupa business ideation, idea validation, branding and marketing hingga product creation.

Dia menguraikan, selain bagi siswa, mereka juga akan memberikan gambaran dan konseling terkait profesi dan peluang usaha tersebut kepada wali murid. Hal ini menjadi bagian penting untuk pendampingan dan pengarahan dari sekolah kepada siswa calon lulusan dan wali murid

“Harapannya, tidak ada yang salah jurusan jika melanjutkan, bekerja sesuai passion jika menjadi profesional, dan mampu membuka peluang usaha baru jika ingin menjadi seorang entrepreneur,” papar dia.

Sementara itu, CEO Ngalup Collaborative Network, Andina Paramitha, berharap, para siswa yang mengikuti kegiatan ini bisa lebih siap dalam menjalani dunia industri ketika sudah lulus sekolah.

“Kami sangat mendukung program ini. Harapannya, para siswa lebih siap menghadapi dunia kerja dan usaha di secara profesional,” tandas dia. (ley)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img