spot_img
Wednesday, May 8, 2024
spot_img

FEB UNISMA; Bangun Harmoni dan Relasi Sosial Tingkatkan Prestasi

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Fakultas Ilmu Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang (FEB Unisma) menyelenggarakan halal bihalal, Rabu (23/4) kemarin. Acara yang digelar di Gedung Pascasarjana lantai 7 tersebut dihadiri oleh jajaran Rektorat Unisma, Dekanat FEB Unisma, mitra perbankan, pelaku UMKM, seluruh dosen dan karyawan FEB Unisma.

Dekan FEB Unisma, Nur Diana SE MSI., CMA.,CBV.,CERA, menyampaikan, halal bihalal ini dilaksanakan untuk memperkuat ikatan silaturahmi di momen Idul Fitri. Sekaligus wujud rasa syukur telah menjalankan ibadah puasa ramadan 1445 H.

Ia menjelaskan, kegiatan ini merupakan tradisi yang senantiasa dilakukan FEB Unisma. Terutama di bulan Syawal untuk merasakan pentingnya halal bihalal dalam menjaga relasi sosial, baik FEB Unisma dengan civitas akademika Unisma maupun mitra industri.

“Alhamdulillah banyak capaian yang telah diraih FEB Unisma dalam hal peningkatan kinerja dosen. Ini dalam rangka meningkatkan Indikator Kinerja Utama (IKU) dari Kemendikbud serta tuntutan FIBAA (lembaga akreditasi internasional,” ucap Nur Diana.

Ia juga menambahkan, saat ini, FEB Unisma fokus dalam menggenjot internasionalisasi kampus melalui berbagai program internasional yang dijalankan. Termasuk, berkontribusi dalam meningkatkan posisi ranking Unisma  di tingkat internasional.

FEB Unisma juga bekerjasama dengan beberapa dunia industri dan dosen praktisi dalam program praktisi mengajar dan lainnya. Termasuk menghadirkan para alumni yang berhasil untuk membekali para calon lulusan agar lebih berdaya saing.

“Kami ucapkan terima kasih kepada mitra FEB Unisma yang telah membantu segala capaian, terutama di tahun 2023 hingga mampu menorehkan banyak prestasi. Mohon doanya insya allah bulan Mei mendatang kami akan mengirimkan 25 mahasiswa untuk menjalankan outbound mobility ke Malaysia, Thailand, maupun Singapura. Ini adalah upaya internasionalisasi yang akan kami wujudkan,” tandasnya.

Sementara itu, Dewan Pembina Yayasan Unisma, Dr. H Mochtar Data M.Pd  memberikan apresiasi luar biasa atas sederet pencapaian FEB Unisma. Menurutnya, FEB Unisma itu The Best. Karena selama ini prestasi-prestasi FEB Unisma ini begitu gemilang. Bukan saja tingkat nasional, bahkan di kancah internasional. Dan seluruh jajaran Unisma sangat mengapresiasi dan memberi penghargaan setinggi-tingginya kepada FEB Unisma.

Ia juga berpesan agar FEB Unisma tetap menjaga dua ‘K’, yang berarti kebersamaan dan komunikasi. Menurutnya, dengan kebersamaan, menjadikan kampus melaju cepat. Kebersamaan juga masuk pada tatanan trilogi Unisma yaitu kerukunan yang perlu dijaga sebaik-baiknya.

“Orientasi FEB Unisma itu selalu internasional, sudah waktunya kita ikut mendukung. Termasuk, kolega hingga segala aktivitas dalam menata masa depan yaitu Word Class University,” ucapnya.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat pelatihan penyusunan laporan keuangan kepada perwakilan peserta pelatihan. Hingga penyerahan sertifikat Zahir Accounting kepada sejumlah pelaku UMKM di Malang Raya yang berhasil lolos ujian sertifikasi. (hud/jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img